BANNER ASKOLANI 2 PERIODE HL

4 Pelajar Banyuasin Terpilih Sebagai Calon Paskibraka Sumsel, Ini Pesan Plh Sekda Banyuasin

4 Pelajar Banyuasin Terpilih Sebagai Calon Paskibraka Sumsel, Ini Pesan Plh Sekda Banyuasin

Plh Sekda Banyuasin bersama Kaban Kesbangpol Banyuasin foto bersama 4 siswa yang terpilih sebagai calon paskibraka Sumsel.--

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Sebanyak 4 pelajar Banyuasin terpilih untuk mewakili Kabupaten Banyuasin sebagai calon Paskibrak Sumsel.

Keempatnya masing-masing Satya Abdie Prabawa siswa SMA Negeri Plus 2 Banyuasin III.

Agung Satria Wibawa siswa SMA Negeri 1 Betung.

BACA JUGA:Terus Bergerak, Askolani Kukuhkan Tim Pemenangan ASTA Banyuasin III

BACA JUGA:69 Kementerian/Lembaga dan 479 Pemerintah Daerah Buka Pendaftaran CPNS, Cek Adakah Daerahmu?

Kemudian Elvina Cintania Sabilah yang merupakan siswa daei SMA Negeri Plus 2 Banyuasin.

Serta Zakiya Annisa Ramadhani siswa SMA Negeri 1 Talang Kelapa.

Mereka secara resmi dilepas Plh Sekda Banyuasin izromaita, Senin 29 Juli 2024.

BACA JUGA:Kader Partai Golkar 'Berebut' Maju Pilkada Banyuasin, Siapa yang Bakal Diusung?

BACA JUGA:3 Wilayah di Sumsel Ini Tinggi Kasus Karhutla, Termasuk Kabupaten Banyuasin !

Dalam kesempatan itu Izro meminta mereka untuk tetap bersemangat berlatih.

Mengingat untuk mewakili Kabupaten Banyuasin ke tingkat provinsi tidaklah mudah.

"Berlatihlah dengan serius, penuh semangat, jaga nama baik Banyuasin. Ini suatu kehormatan bagi kalian karena terpilih menjadi calon paskibraka provinsi tahun 2024," kata Izro.

BACA JUGA:Rencana Kelanjutan Pembangunan Masjid Sriwijaya, Pj Gubernur Sumsel Ajukan 2 Legal Opinion, Apa Saja?

Sumber: