Pernah Makan Buah Ini? Si Kecil dengan Manfaat Besar
Ciplukan, buah yang tumbuh liar ini ternyata mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan--Instagram resepherbalmujarab
PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Buah ciplukan atau dalam bahasa daerah disebut juga seletup atau letupan ini berukuran kecil namun penuh dengan manfaat kesehatan yang luar biasa.
Buah kecil berwarna kuning tua ini tidak hanya menyegarkan, tetapi juga kaya akan nutrisi yang mendukung kesehatan tubuh.
Salah satu manfaat utama dari buah ciplukan adalah kandungan antioksidannya yang tinggi.
BACA JUGA:Jangan Dibuang! 7 Manfaat Biji Pepaya Bagi Tubuh
BACA JUGA:Demam Tinggi? Jangan Panik! Berikut 8 Cara Cepat mengatasinya
Antioksidan membantu melawan radikal bebas dalam tubuh, yang dapat menyebabkan kerusakan sel dan menyebabkan berbagai penyakit degeneratif seperti kanker dan penyakit jantung.
Dengan mengonsumsi buah ciplukan secara teratur, seseorang dapat meningkatkan perlindungan tubuhnya terhadap penyakit-penyakit tersebut.
Selain itu, buah ciplukan juga mengandung serat yang tinggi, yang baik untuk pencernaan dan menjaga kesehatan saluran pencernaan.
BACA JUGA:6 Bahaya Jeroan bagi Kesehatan: Ancaman yang Mengintai Usia 40 ke Atas
BACA JUGA:Awas Bahaya! 7 Ciri Sakit Kepala yang Harus Diwaspadai
Serat membantu memperlancar proses pencernaan, mencegah sembelit, dan menjaga kadar gula darah tetap stabil.
Kandungan vitamin dan mineral dalam buah ciplukan juga tak boleh diabaikan.
Buah ini kaya akan vitamin C, yang membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menjaga kesehatan kulit, dan mempercepat penyembuhan luka.
BACA JUGA:Si Kecil Baby Corn, Pengontrol Asupan Kalori dan Karbohidrat Bagi Penderita Diabetes
Sumber: