BANNER ASKOLANI 2 PERIODE HL

Bakal Terima Satyalancana Wira Karya, Dua Pusat Pelayanan Kesehatan Ini Diverifikasi Tim Setmilpres RI

Bakal Terima Satyalancana Wira Karya, Dua Pusat Pelayanan Kesehatan Ini Diverifikasi Tim Setmilpres RI

Tim setmilpres ri saat meninjau Puskesmas Merdeka Palembang.--

PALEMBANG, HARIANBANYUASIN.COM - Dua pusat pelayanan kesehatan di Provinsi Sumsel diusulkan sebagai penerima tanda kehormatan Satyalancana Wira Karya Program Bangga Kencana BKKBN tahun 2023.

Puskesmas Merdeka dan Dinas Kesehatan Provinsi Sumsel-lah yang dimaksud.

Namun, sebelum menerima penghargaan itu, Sekretariat Militer Presiden (Setmilpres) RI bersama Gubenur Sumsel H Herman Deru melakukan peninjauan lapangan, Selasa 13 Juni 2023.

BACA JUGA:Disdikbud Banyuasin Siap Distribusikan 9.416 Lembar Blangko Ijazah SMP

Peninjauan lapangan ini dilakukan guna melengkapi data dan fakta verifikasi usulan penerima Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya Program Bangga Kencana BKKBN Tahun 2023.

Dalam peninjauan tersebut, tim verifikasi melihat sejauh pelayanan yang telah diberikan Pemprov Sumsel kepada masyarakat khususnya di sektor kesehatan. 

"Ini dalam rangka verifikasi fakta di lapangan. Kita berorientasi pada pelayanan," ungkap Gubernur Sumsel, H Herman Deru.

BACA JUGA:Polsek Rambutan Bongkar Penimbunan BBM Subsidi di Wilayah Banyuasin

"Karena kita termasuk sukses dalam memberikan pelayanan," ucapnya.

"Sebab itu tim verifikasi datang untuk melihat sejauh mana respon masyarakat terhadap pelayanan yang diberikan," kata Herman Deru.

 Menurut Herman Deru, Puskesmas Merdeka merupakan salah satu tempat pelayanan kesehatan yang cukup baik.

BACA JUGA:Bikin Petani Auto Kaya, Ini 6 Rempah-rempah Termahal di Dunia

 "Kita menilai, antusias Puskesmas Merdeka dalam memberikan pelayanan sudah sangat baik. Kita terus berupaya untuk terus meningkatkan pelayanan kesehatan ini," terangnya.

 Sementara di Dinas Kesehatan, tim verifikasi meninjau langsung command center.

Sumber: