Selamat! Banyuasin Raih 5 Penghargaan di Anugerah Inovator Sumsel 2023

Selamat! Banyuasin Raih 5 Penghargaan di Anugerah Inovator Sumsel 2023

Gubernur Sumsel bersama para pemenang Anugerah Inovator Sumsel tahun 2023.--

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Kabupaten Banyuasin berhasil memboyong 5 penghargaan pada Anugerah Inovator 2023.

Penghargaan yang diberikan kepada orang-orang yang memiliki inovasi yang luar biasa itu sebagai bentuk penghargaan atas kontribusinya dalam kemajuan pembangunan di Provinsi Sumsel

Lima penghargaan yang berhasil diraih Banyuasin itu yakni pada kategori guru SD/SMP Inovatif terbaik I diraih oleh Mutia Kartika MPd. Dia merupakan guru SMP Negeri  Rantau Bayur.

BACA JUGA:Polemik Patung Bung Karno: Pj Bupati Banyuasin Perintahkan Tindakan Tegas pada Kontraktor

Kemudian, dikategori Guru SLTA Inovatif, Banyuasin meraih Juara Terbaik III atas nama Petri Priyatni ST MPd, yang merupakan guru SMA Negeri Plus 2 Banyuasin III.

Kemudian, kategori Inovasi Terfavorit Tayangan One Day Innovation Inovatif meraih Juara terbaik II, Agustion Soyus AMd Tra MSi (Dinas Perhubungan Banyuasin).

Peneliti Inovatif terbaik III, Afirizal Vachlepi STP MT (pusat penelitian karet Sembawa).

BACA JUGA:Tak Lagi Jabat Bupati Banyuasin, Askolani Tetap Peduli: Bantu Bocah Penderita Gagal Jantung

Dan penghargaan terakhir diraih oleh Kepala Dinas Perikanan Banyuasin, DR Ir Septifitri MM untuk kategori Penyuluh Bidang Pertanian Inovatif yang menjadi Juara Terbaik III.

Sebelumnya, Gubernur Sumsel, H Herman Deru penghargaan yang diterima bukan tujuan utama melainkan yang lebih penting adalah keikhlasan dalam memberikan pemikiran, tenaga dan jiwa raga dalam berkontribusi dalam pembangunan Sumsel.

"Piala dan penghargaan yang diterima bukanlah tujuan melainkan bagaimana keikhlasan yang diberikan untuk kemajuan daerah," paparnya.

BACA JUGA:Wow! Pinjaman Online di Indonesia Capai Rp 20,37 Triliun, Terbanyak dari Wilayah Ini

Herman Deru tegaskan penghargaan inovator yang sudah berjalan tiga tahun ini tidak lain agar daerah lebih maju dengan berbagai kemudahan, tentunya melalui inovasi yang dilakukan.

"Saya sangat menghargai kontribusi yang telah diberikan para inovator. Inovasi yang dihasilkan ini agar dapat dimasifkan ataupun diterapkan di tengah masyarakat sehingga benar-benar bermanfaat," imbuhnya.

Sumber: