Pemantapan Batch 2 PDIP, Askolani: Memasifkan Pergerakan Menangkan Calon Kepala Daerah, Optimis Menang
Askolani saat mengikuti pelatihan dan pemantapan batch 2 tim pemenangan daerah Pilkada serentak 2024 yang digelar di Bogor, Jawa Barat, Rabu 3 Juli 2024.--
BOGOR, HARIANBANYUASIN.COM - Askolani yang telah mendapatkan rekomendasi untuk maju sebagai Calon Bupati Banyuasin pada Pilkada serentak 2024, mulai mengikuti pelatihan yang digelar DPP PDIP di Bogor, Jawa Barat.
Tak hanya itu, kegiatan yang dimulai 1-3 Juli 2024 itu juga sebagai pemantapan batch 2 tim pemenangan daerah Pilkada serentak tahun 2024.
"Pelatihan ini, untuk persiapan pemenangan pilkada 2024. Sehingga tim pemenangan bisa bekerja maksimal," kata Askolani.
BACA JUGA:Jadwal Seleksi CPNS 2024 Kembali Mundur Juli Hingga Agustus, Kementerian PANRB Berikan Penjelasan
BACA JUGA:RESMI ! Askolani Kantongi Rekomendasi DPP PDIP, Mantapkan Langkah Maju Pilkada Banyuasin
Tim pemenangan daerah yang diikutsertakan dalam kegiatan ini ada 9 orang, yang akan menerima sejumlah pelatihan guna memasifkan pergerakan untuk memenangkan calon kepala daerah yang diusung oleh PDIP.
Pelatihan ini sangat penting, kata Askolani agar setiap pergerakan nantinya lebih terukur, masif, dan terstruktur.
Karena, pelatihan ini dilaksanakan untuk calon kepala daerah se Indonesia, termasuk kabupaten Banyuasin.
BACA JUGA:Upaya Revitalisasi PDAM Tirta Betuah: Pj Bupati Banyuasin 'Gedor' Kementerian PUPR, Ini Hasilnya
BACA JUGA:Tingkatkan Akses Pelayanan Publik, Menpan RB Resmikan 17 Mal Pelayanan Publik
"Untuk para mentor, pastinya pentolan-pentolan dari PDI Perjuangan. Ada Adian Napitupulu, Djarod, Arya Bima, Ahok, Bambang Pacul hingga Mahfud MD," tutupnya.
"Mudah-mudahan dengan ini kita bisa lebih solid lagi dan mampu memenangkan Pilkada Banyuasin, dan bisa melanjutkan pembangunan di Banyuasin," ucap Askolani dengan semangat.
Untuk diketahui, DPP PDIP telah resmi mengeluarkan rekomendasi kepada Askolani untuk maju dalam Pilkada Banyuasin, November 2024.
BACA JUGA:Ucapan Duka Mengalir untuk Zhang Zhi Jie, PBSI Bakal Ajukan Perubahan Aturan ke BWF
Sumber: