BANNER ASKOLANI 2 PERIODE HL

Pj Bupati Hani Syopiar Lepas Kafilah Banyuasin ke MTQ ke-30 Tingkat Provinsi Sumsel, Tak Lupa Sampaikan Pesan

Pj Bupati Hani Syopiar Lepas Kafilah Banyuasin ke MTQ ke-30 Tingkat Provinsi Sumsel, Tak Lupa Sampaikan Pesan

Pj Bupati melepas Kafilah Banyuasin untuk mengikuti MTQ ke-30 tingkat Provinsi Sumsel di Kabupaten Muba, Rabu 2 Mei 2024.--

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Kafilah Banyuasin dilepas untuk mengikuti Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-30 tingkat Provinsi Sumsel di Kabupaten Muba, Kamis 2 Mei 2024.

Pelepasan peserta dan official Kafilah Banyuasin dilakukan Pj Bupati Banyuasin, Hani Syopiar Rustam.

Dalam kesempatan itu, Bupati Hani Syopiar menyampaikan pesan kepada duta Banyuasin yang akan berjuang mengharumkan nama Kabupaten Banyuasin untuk berpestasi lebih baik lagi dibandingkan tahun sebelumnya.

BACA JUGA:Tok Tok ! Muhammadiyah Resmi Tetapkan Idul Adha 1445 Jatuh Pada...

BACA JUGA:Penumpukan Sampah di Jalintim Banyuasin Sudah 4 Hari, DLH Banyuasin Sebut Penyebabnya, Karena Ini

“Jalinlah hubungan yang harmonis dilandasi saling pengertian di antara peserta, pelatih dan pimpinan kafilah, dan mengedepankan pola asah, asih dan asuh," pesannya.

"Jaga kekompakan dan semangat kebersamaan untuk satu tujuan meraih prestasi terbaik," ungkap Hani Syopiar.

Untuk diketahui, pada MTQ tahun 2021 yang digelar di Kabupaten OKU Timur, Kafilah Banyuasin finish di posisi kedua.

BACA JUGA:Apa Kabar Kelanjutan Pemekaran Banyuasin Timur ? Komisi I DPRD Sumsel Nyatakan Hal Ini

BACA JUGA:Pencuri Satroni Masjid Assyarif Pangkalan Balai, Bawa Kabur Kipas Angin dengan Cara Begini

Lalu, di tahun 2022, hanya mampu mencapai posisi keempat pada MTQ yang digelar di Kota Palembang. Dan tahun 2023 finish sebagai juara 3 di Kota Lubuk Linggau.

“Perkembangan prestasi dalam penyelenggaraan MTQ/STQH hendaknya menjadi modal moril yang besar bagi kita, dan menjadikan kita semakin optimis,dan bersemangat, bekerja keras untuk bisa menembus predikat juara umum,” tambahnya.

"Jaga kesehatan selama disana, agar nantinya bisa tampil maksimal dan meraih juara," ujarnya.

BACA JUGA:Ini Tahapan dan Jadwal Pembentukan PPK dan PPS untuk Pilkada 2024 di Kabupaten Banyuasin

Sumber: