Mantap! Siswi SMPN 1 Banyuasin III Raih Medali Emas Tingkat Nasional, Ini Kejuaraan yang Diikutinya

Mantap! Siswi SMPN 1 Banyuasin III Raih Medali Emas Tingkat Nasional, Ini Kejuaraan yang Diikutinya

Foto bersama atlet dan pelatih peraih medali emas di Kejuaraan Batavia Utara Championship tingkat nasional.--

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM -  Kepala SMPN 1 Banyuasin III, Muhammad Taupik SPd MSi mengucapkan selamat kepada peserta didik peraih prestasi terbaik.

Ucapan tersebut disampaikan pada Neneng Yatmi, karena siswi kelas IX A, tersebut meraih medali emas pada kejuaraan Batavia Utara Championship tingkat nasional di Jakarta.

BACA JUGA:Pemkab Banyuasin Buka Lelang Lima Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, Ini Persyaratan Lengkapnya !

BACA JUGA:Luar Biasa ! Dua Siswa SDN 1 Suak Tapeh Banyuasin Raih Juara 2 Batavia Utara Championship

Neneng Yatmi bermain di kelas tarung E Putri Remaja. Pada ajang tersebut diikuti oleh para pesilat pelajar jenjang SMP se-Nusantara.

Neneng bisa menyisihkan lawan dari babak penyisihan hingga babak final.

"Alhamdulillah, siswa SMPN 1 Banyuasin III dapat medali emas pada lomba Pencak Silat kelas Tarung E Putri Remaja Neneng Yatmi kelas IX A di Jakarta," ucap Muhammad Taupik.

BACA JUGA:Dinas Pemuda Olaharaga dan Pariwisata Banyuasin Gelar Pelatihan Pemuda

BACA JUGA:Pemasangan Listrik di Dusun Doho Lebung Banyuasin Belum 'Direstui' Perusahaan, Kades Ngadu ke Sekda Banyuasin

Keberhasilan tersebut tentunya akan mengangkat nama baik SMPN 1 Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan pada tingkat nasional.

"Ini suatu keberhasilan yang luar biasa," ucap dia.

Dia sangat mengapresiasi atas keberhasilan tersebut, karena tidak hanya membawa nama baik sekolah, keluarga namun sudah membawa nama baik daerah sendiri, baik kabupaten maupun provinsi.

BACA JUGA:Pemkab Banyuasin Gelar Job Fair, Tersedia 532 Lowongan Kerja

BACA JUGA:Harga Telur Ayam di Pasar Tradisional di Banyuasin Sumatera Selatan Naik Menjelang Nataru

Sumber: