Bung Karno Sport Center Bakal Jadi Destinasi Wisata Baru di Banyuasin

Bung Karno Sport Center Bakal Jadi Destinasi Wisata Baru di Banyuasin

Siteplan pembangunan Kawasan Bung Karno Sport Center di Jalan Lingkar Pemkab Banyuasin.--

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Kawasan Bung Karno Sport Center (BKSC) di Jalan Lingkar Pemkab Banyuasin, bakal menjadi tempat sarana olahraga.

Tak hanya itu, Kawasan ini akan menjadi destinasi Wisata di Kota Pangkalan Balai, Banyuasin. 

Hal itu ditegaskan Sekretaris Dinas PU PR Banyuasin Apriansyah, saat meninjau pembangunan proyek yang tengah berjalan tersebut. 

BACA JUGA:Pemkab Banyuasin Dirikan Patung Bung Karno, Segini Anggarannya

"Akan menjadi lokasi olahraga sekaligus tempat rekreasi. Spot foto dan lainnya. Tentunya akan menambah daya tarik untuk berkunjung ke Banyuasin," ujarnya. 

Oleh sebab itu, ia berharap kepada rekanan yang mengerjakan pembangunan proyek tersebut, dapat dikerjakan sesuai RAB, termasuk patung Sang Proklamator Soekarno. 

"Kalau pembangunan ada yang tidak sesuai atau belum memadai, kami minta agar untuk diperbaiki," ujarnya. 

BACA JUGA:Patung Bung Karno di Jalan Lingkar Pemkab Banyuasin Tuai Polemik, Masyarakat: Tak Mirip Aslinya

Menurutnya, selain patung Bung Karno juga dibangun taman. Selain itu, juga dibanggun sarana olahraga untuk menyalurkan minat bakat masyarakat. 

Sebelumnya, pembangunan patung Bung Karno dikawasan tersebut menjadi perbincangan hangat masyarakat. 

Pasalnya, wajah patung memiliki wajah hingga tubuh yang terlihat gempal alias gemuk terutama lagi bagian muka alias tak mirip. 

BACA JUGA:Pelaku Pembacokan Warga Tanjung Pasir Banyuasin Menyerahkan Diri, Ini Tampangnya

Saat ini patung tersebut ditutupi dengan terpal. Bahkan, Pemerintah Kabupaten Banyuasin sendiri mengancam akan sanksi dengan tidak membayar, jika pembangunan patung senilai Rp 500 juta itu tidak sesuai.*

Sumber: