Herman Deru Akhiri Masa Jabatannya, Ratusan Pegawai Pemprov Sumsel Ikut Melepas dengan Haru

Herman Deru Akhiri Masa Jabatannya, Ratusan Pegawai Pemprov Sumsel Ikut Melepas dengan Haru

Herman Deru berpamitan dengan pegawai Pemprov Sumsel di hari terakhir dirinya menjabat sebagai Gubernur Sumsel. Nampak sejumlah pegawai larut dalam tangis haru.--

PALEMBANG, HARIANBANYUASIN.COM - Herman Deru mengakhiri masa jabatannya dengan berpamitan dengan pegawai di lingkungan kantor Pemprov Sumsel, Jumat 29 September 2023.

Bahkan, pamitan orang nomor satu di Sumsel itu diwarnai tangis haru sejumlah pegawai. 

Sejak pukul 15.30 WIB, sejumlah pegawai dari semua strata kalangan dari berbagai biro dan dinas terlihat satu per satu datang dan memadati lobby kantor Gubernur Sumsel. 

BACA JUGA:Bulutangkis Beregu Putra Asian Games 2022: Kalah Atas Korea, Indonesia Tak Penuhi Target

Mereka rela menanti momen melepas langsung Gubernur yang telah memimpin 5 tahun itu.

Setelah melakukan berbagai persiapan beres-beres ruangan, tampak Gubernur Herman Deru turun sekitar pukul 17.30 WIB.

Saat tiba di lobby, ratusan pegawai sontak langsung melambaikan tangan menyapa Gubernur kebanggaan masyarakat tersebut. 

BACA JUGA:Sukses Berkontribusi di Sektor Pertanian, 5 Kabupaten di Sumsel Ini Dapat Penghargaan, Salah Satunya Banyuasin

Dalam pidato terakhirnya di Kantor Gubernur itu sejumlah pesan disampaikan Gubernur Sumsel H Herman Deru. 

Kepada seluruh jajaran Pemprov Sumsel dari berbagai level jabatan dan pangkat.

Dia menyampaikan terimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya. 

BACA JUGA:Bella Penderita Kelainan Jantung Akan Dirujuk ke RS Harapan Kita Jakarta, Bakal Dioperasi

"Tidak ada kata yang paling pantas kecuali penghargaan dan ini tercatat sebagai prasasti di hati saya," ungkap Herman Deru.

"Terimakasih telah bekerjasama selama ini dengan kalian dan ini akan menjadi bekal silaturahami kita kedepan," ungkapnya. 

Selanjutnya sebagai  manusia biasa Gubernur Herman Deru mengungkapkan bahwa dirinya pasti memiliki salah.

BACA JUGA:Kado Manis HUT Muba ke-67, Permasalahan Listrik di 7 Kecamatan di Muba Tuntas

Untuk itu Herman Deru menyampaikan permintaan maafnya secara tulus. 

"Sebagai manusia saya pasti ada salah. Saya mohon maaf," ujarnya. 

Pesan berikutnya yang disampaikan Gubernur Herman Deru adalah agar para pegawai Pemprov Sumsel tetap melayani Pj Gubernur.

BACA JUGA: Waspada! Dampak Kabut Asap bagi Kesehatan: Ancaman Serius yang Harus Diatasi

Seperti tak ubahnya seperti melayaninya sebagai Gubernur selama ini. 

Sumber: