BANNER ASKOLANI 2 PERIODE HL

Siapa Sosok yang Bakal Dampingi Askolani di Pertarungan Pilkada di Banyuasin, Ada 11 Nama Ini Daftarnya !

Siapa Sosok yang Bakal Dampingi Askolani di Pertarungan Pilkada di Banyuasin, Ada 11 Nama Ini Daftarnya !

Askolani saat silaturahmi dengan sejumlah media yang ada di Kabupaten Banyuasin, Senin 20 Mei 2024. Dirinya menyebut sudah ada 11 nama yany akan menjadi pendampingnya di Pilkada Banyuasin 2024.--

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Mendekati Pilkada serentak 2024, peta politik di Kabupaten Banyuasin kian memanas.

Kini telah banyak yang muncul untuk maju dalam pesta demokrasi di Kabupaten Banyuasin November 2024, mendatang.

Salah satu nama yang cukup kuat yang akan maju sebagai calon Bupati Banyuasin adalah Askolani.

BACA JUGA:DPD Hanura Sumsel Bakal Beri Rekomendasi pada Askolani Maju Calon Bupati Banyuasin

BACA JUGA:Istri Tolak Rujuk, Warga Muara Telang Bacok Mertua

Lantas siapa yang bakal mendampingi Askolani untuk kembali menjadi orang nomor satu di Kabupaten Banyuasin?

Mengingat sejauh ini, terlihat dirinya cukup intens dan dekat menjalin komunikasi dengan salah satu bakal calon Wakil Bupati yang telah mendaftar ke PDIP Banyuasin.

Askolani dengan tegas menyatakan jika dirinya hingga saat ini masih belum bisa menyebut nama yang akan menjadi calon pendampingnya.

BACA JUGA:Mengungkap Misteri Hilangnya Habilbullah: Turunkan 'Orang Pintar', Dua Lokasi Ini Dilakukan Ritual

BACA JUGA:Keluarga Korban Buka Suara Terkait Hilangnya Habilbullah

"Sampai hari ini yang akan mendampingi saya. Tapi sudah ada 11 nama calon Wakil Bupati. Tapi, sampai saat ini belum diputus oleh partai," kata Askolani, saat silaturahmi dengan sejumlah media di Banyuasin.

"Saya tidak mau mendahului partai. Tapi komunikasi intens dari Partai Golkar. Bahkan sudah dapat surat tugas untuk sosialisasi dari partai lain," ungkapnya.

Berikut 11 nama yang bakal menjadi calon Wakil Bupati Banyuasin:

BACA JUGA:Askolani Berikan Dukungan Moril pada Keluarga Habil, Ikut Turunkan Tim untuk Mencari Korban

Sumber: