Serius Maju Pilkada Banyuasin, Ardi Arfani Lamar Demokrat dan PAN, Ini Harapannya

Serius Maju Pilkada Banyuasin, Ardi Arfani Lamar Demokrat dan PAN, Ini Harapannya

Pengambilan formulir pendaftaran di Partai Demokrat Banyuasin.--

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Nampaknya niatan Ardi Arfani untuk maju dalam Pilkada serentak 2024 yang akan digelar di Kabupaten Banyuasin sangat serius.

Keseriusannya itu diwujudkan dengan telah mengambil formular pendaftaran dan penjaringan bakal calon Wakil Bupati Banyuasin di DPC PDIP Banyuasin.

Dan dirinya terus mencari dukungan pada partai politik lainnya, dengan melamar ke Partai Demokrat dan Partai Amanat Nasional (PAN) Banyuasin, Rabu 24 April 2024.

BACA JUGA:Tugas Apriyadi Berakhir, Sandi Fahlepi Jabat Pj Bupati Muba

BACA JUGA:Resmi 'Lamar' Tiga Partai, Ini Komentar Askolani Usai Ambil Formulir Bakal Calon Bupati Banyuasin

Pengambilan formulir dikuasakan dengan ketua 1 Tim Relawan Ardi Arfani Drs. Ismail Fauzi dan Saidid Sarjono, Rabu 24 April 2024.

Kedatangan tim relawan ini disambut langsung Ketua DPC Partai Demokrat Banyuasin sekretaris dan pengurus partai. 

Begitupun di PAN, kedatangan tim Ardi Arfani ini juga disambut pengurus partai berlambang matahari tersebut. 

BACA JUGA:Bawaslu Banyuasin Buka Lowongan untuk Panwascam, Cek Persyaratannya!

BACA JUGA:Besok Rekrutmen Fasilitator Program Guru Penggerak Resmi Dibuka di 24 Provinsi, Cek Tahapan Pelaksanaannya !

Ketua Tim Relawan Ardi Arfani, Ismail Fauzi mengatakan, PAN dan Demokrat adalah partai yang ke-3 dan 4 didatangi setelah PDIP dan Golkar. 

"Sudah empat partai kita lamar, besar harapan kami agar partai yang kami lamar ini dapat mengusung Askolani-Ardi Arfani," ujarnya. 

Ismail Fauzi menyebutkan Ardi Arfani adalah putra daerah terbaik Banyuasin.

BACA JUGA:Badan Kesbangpol Banyuasin Seleksi 128 Calon Anggota Paskibraka Banyuasin

Sumber: