Masyarakat Perumahan Al-Ghoni Talang Kelapa Banyuasin Dukung Normalisasi Sungai Gasing

Masyarakat Perumahan Al-Ghoni Talang Kelapa Banyuasin Dukung Normalisasi Sungai Gasing

Masyarakat Talang Kelapa Banyuasin menyambut gembira upaya normalisasi Sungai Gasing.--Foto harianbanyuasin.com

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Masyarakat Perumahan Al-Ghoni di Kelurahan Tanah Mas Indah, Banyuasin, Sumatera Selatan, menyatakan dukungan penuh terhadap program normalisasi Sungai Gasing yang digagas oleh Pj Bupati Banyuasin H. Hani Syopiar Rustam SH.

Ketua RT 05 Kelurahan Tanah Mas Indah, Zamil Wahyudi, mengatakan bahwa normalisasi sungai sangat bermanfaat untuk mencegah banjir yang kerap melanda kawasan perumahan.

Menurutnya, pendangkalan sungai menjadi penyebab utama banjir, sehingga normalisasi menjadi solusi yang tepat.

BACA JUGA:Tabungan Pesirah Raden: Solusi Perencanaan Finansial Masa Depan

BACA JUGA:Pemkab Banyuasin Kolaborasi dengan Bank Sumsel Babel Gelar Pasar Murah untuk Tekan Inflasi

"Kami mengajak seluruh masyarakat Perumahan Al-Ghoni dan Citra Tanah Mas untuk mendukung kegiatan ini, karena manfaatnya akan dirasakan oleh semua," ujar Zamil.

Ia juga menghimbau kepada pemilik tanaman tumbuh di sekitar bantaran Sungai Gasing untuk mengizinkan alat berat membuang tanah asil pengerukan sungai.

Dukungan serupa juga disampaikan oleh Ketua RT 06 RW 01, Mariantap.

BACA JUGA:Pj Bupati Banyuasin Turunkan Alat Berat, Normalisasi Sungai Gasing Dimulai Maret

BACA JUGA:Pelaku Pembacok Istri Terpengaruh Narkoba ? Polres Banyuasin Lakukan Tes Urine, Ternyata Hasilnya?

Ia yakin bahwa normalisasi sungai akan mengatasi banjir di Perumahan Citra dan Al-Ghoni.

"Kami berharap pemerintah Banyuasin dapat segera merealisasikan program ini. Jika ada yang keberatan terkait tanaman tumbuhnya, nanti akan kita sosialisasikan," kata Mariantap.

"Dampak normalisasi sungai ini bukan untuk perorangan, tapi untuk semua warga. Jadi, jika ada yang menghalangi, akan berhadapan dengan seluruh warga," tegasnya.

BACA JUGA:Krissandi, Pelaku Pembacok Istri Sudah Diamankan, Ini Pasal yang Bakal Menjerat Pelaku

Sumber: