Kenalkan Ragam Rempah Khas Sumsel, TP PKK Sumsel Gelar Festival Rempah

Kenalkan Ragam Rempah Khas Sumsel, TP PKK Sumsel Gelar Festival Rempah

Gubernur Sumsel ikut mengenali jeni-jenis rempah yang dimiliki oleh Indonesia dalam Festival Rempah yang Digelar di pelataran PTC Palembang, Jumat 25 Agustus 2023.--

PALEMBANG, HARIANBANYUASIN.COM - Guna memperkenalkan aneka ragam rempah yang ada di Sumsel, TP PKK Sumsel kembali menggelar Festival Rempah. 

Untuk tahun ini dilaksanakan berbarengan dengan Festival Kawe yang dibuka secara resmi  oleh Gubernur Sumsel  H Herman Deru bertempat di Pelataran Palembang Trade Center (PTC), Jumat 25 Agustus 2023, kemarin.

Herman Deru mengapresiasi  pihak panitia serta berharap kedepannya Festival Rempah ini digelar di tingkat kabupaten/kota. 

BACA JUGA:Bangga! Anak Petani Banyuasin Sabet Gelar Doktor Ilmu Pertanian

"Saya harap kegiatan ini juga digelar dilaksanakan di tingkat kabupaten/kota," harapnya. 

"Kita ingin pengetahuan akan rempah khas Sumsel ini  juga dikenal  secara merata di  penjuru Sumsel," ucapnya

Dia berharap kegiatan ini juga menjadi salah satu destinasi wisata baru di Sumsel. 

BACA JUGA:Hari Wisuda Almarhum Romy Yudhistira, Rektor Unsri: Almarhum Salah Satu Putra Terbaik Kita

"Kita ingin kegiatan seperti ini banyak dikunjungi, sehingga perputaran ekonomi lebih kencang.  Apalagi dalam festival rempah ini banyak sekali kegiatannya," tambahnya.

Menurut Herman Deru kegiatan tersebut banyak memberikan manfaat dalam  membantu petani rempah.

Sekaligus menjadikan masyarakat sadar di Sumsel sangat banyak macam rempahnya baik sebagai bahan pengobatan tradisional maupun untuk penyedap masakan.

BACA JUGA:Sebelum Jadi Korban Tabrak Lari, Orang Tua Romy Yudhistira Ungkap Firasat Ini

"Kegiatan ini secara tidak langsung membantu para petani rempah. Sekaligus memberikan edukasi  terkait manfaat rempah untuk  kesehatan, kecantikan, dan untuk menambah  lezatnya makanan," imbuhnya.

Sementara itu Ketua TP PKK Sumsel, Hj Febrita Lustia HD  menegaskan Festival Rempah tahun 2023 ini fokus pada tanaman rempah dari kabupaten/kota.

Sumber: