BANNER ASKOLANI 2 PERIODE HL

Tim Musabaqoh Qiroatil Kutub Banyuasin Raih 26 Medali

Tim Musabaqoh Qiroatil Kutub Banyuasin Raih 26 Medali

--

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Tim santri pondok pesantren dari Kabupaten Banyuasin menyumbangkan 26 medali pada kegiatan Musabaqoh Qiroatil Kutub (MQK) Tingkat Provinsi Sumsel.

Dari jumlah tersebut sebanyak 5 medali emas, 10 medali perak dan 11 medali perunggu pada kegiatan digelar di Ponpes Mukimussunnah kampus 3 Kota Palembang, Sumsel, Rabu 14 Juni 2023, lalu. 

Kepala Kementerian Agama (Kakemenag) Banyuasin Yeri Taslim, melalui kepala Seksi Pembinaan Pondok Pesantren (Pontren), Drs Hamdan mengakui perolehan medali atas kerja keras para santri.

BACA JUGA:SMPN 4 Banyuasin I Terima 152 Lembar Blangko Ijazah

BACA JUGA:Dongkrak PAD Melalui Harganas 2023, Pemkab Banyuasin Maksimalkan Pelayanan Mess Pemkab

"Alhamdulilah santri kita di ponpes Banyuasin menyumbangkan banyak medali baik emas, perak dan perunggu pada kegiatan MQK di Palembang," ucap dia.

Dia mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang telah mensuport atas keberhasilan para santri.

Atas dukungan semua pihak, sehingga santri Banyuasin bisa memperoleh medali cukup banyak.

BACA JUGA:Ancam Ingin Bunuh Ibu Korban, 6 Tahun Digauli Ayah Tiri

BACA JUGA:Bejat! Ayah Tiri di Banyuasin Ini Rudapaksa Anak Tiri, Sempat Kabur ke Lampung

"Terima kasih atas semua dukungannya. Terutama buat Pemkab Banyuasin, Kemenag, Forpess, Baznas dan semuanya, semoga Banyuasin makin jaya, dan prestasi santrinya makin gemilang," ucap dia.*

Sumber: