The Minions Hanya Ikuti All England, Target Capai Peringkat 8 Dunia

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo--
Meski begitu, The Minions tak mau sesumbar dengan target yang harus mereka raih di tahun ini. Walau target tetap dipatok agar mereka punya capaian yang harus diraih. Minimal, mereka mampu mencapai peringkat delapan dunia terlebih dahulu.
"Ya, pingin masuk top 8 dulu. Kita lihat nanti saja. Kita kebanyakan target, nanti kalau tidak tercapai kebanyakan ngomong, enggak enak," tegasnya.
Agar performa The Minions kembali bangkit, ke depan akan ada turnamen yang harus mereka ikuti. Yakni All England 2023 yang akan digelar pada 14-19 Maret mendatang.
Tur Eropa tahun 2023, Marcus/Kevin hanya akan mengikuti All England 2023 Super 1000. Sementara untuk turnamen lainnya hanya Super 300.
"Kevin kan ada acara juga. Terus emang kita dari dulu cuma ikut Super 1000 aja sih. Karena dampingannya juga level 300 aa," jelas Marcus.
Dengan hanya mengikuti satu turnamen tur Eropa, otomatis akan membuat persiapan Marcus/Kevin lebih fokus dan mendalam lagi.
Pada babak awal All England 2023, The Minions akan menghadapi pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Selain itu, tur Eropa yang akan segera bergulir antara lain Jerman Open 2023 yang akan digelar 7-12 Maret. Swiss Open 2023 akan digelar21-19 Maret, Spanyol Masters 2023 digelar 28 Maret-2 April dan Orleans Masters 2023 digelar 4-9 April 2023.*
Sumber: