Ribuan Kades se-Indonesia Geruduk Gedung DPR RI, Ini Tuntutannya
Ribuan kepala desa yang berdemo di gedung DPR RI menuntut perpanjangan masa jabatan kades menjadi 9 tahun, Selasa 17 Januari 2023--
PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Ribuan kepala desa yang berasal dari desa di seluruh Indonesia melakukan aksi demo ke Gedung DPR RI, Selasa 17 Januari 2023.
Kedatangan Kades itu untuk memperjuangkan tuntutan mereka terkait revisi Undang Undang Nomor 6 tahun 2014. Dan meminta jabatan Kepala Desa diperpanjang dari 6 tahun menjadi 9 tahun.
Ketua Kades Cirebon, Muali mengatakan jika pihaknya telah menyampaikan tuntutan ke DPR RI. Dan berharap agar tuntutan rekan-rekan seperjuangannya bisa diwujudkan. Untuk itu pihaknya akan memantau terus perkembangan dari tuntutan yang telah disampaikan.
"Dari semua fraksi tadi menerima usulan revisi UU No 6 tahun 2014. Dan nanti menjadi usulan prioritas sepakat dengan fraksi-fraksi. Dan seluruh Kades sepakat agar masa jabatan Kades diperpanjang dari 6 tahun menjadi 9 tahun," katanya.
"Itu harga mati, karena kalau sudah masuk di Balegnas, Prolegnas di tahun 2023 ini menjadi priositas," tambahnya.
Sementara, Kades Poja Nusa Tenggara Barat, Robi Darwis menegaskan jika masa jabatan yang hanya 6 tahun itu masih sangat kurang. Mengingat banyaknya persaingan politik.
"Karena memang 6 tahun itu sangat kurang. Ketika 6 tahun, maka kami tetap persaingan politik. Jadi tidak cukup dengan 6 tahun," ungkapnya.
Sumber: