Baju Adat Jawa Jadi Seragam Defile Tim Indonesia pada Opening Ceremony Olimpiade Paris 2024, Ini Perancangnya!
Beskap kontemporer denim dan kebaya kurubaru akan dikenakan kontingen Indonesia pad defile opening ceremony Olimpiade Paris 2024--Instagram @timindonesiaofficial
PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Baju adat Jawa berupa beskap kontemporer dan kebaya kutubaru bakal dikenakan Tim Indonesia pada saat defile kontingan pada opening ceremony Olimpiade Paris 2024.
Kepastian baju adat Jawa itu akan dikenakan kontingen Indonesia diperkenalkan secara resmi di akun instagram tim indonesia official.
Dalam sejumlah foto yang diunggah, atlet pria akan mengenakan beskap bernuansa kontemporer dengan denim.
BACA JUGA:Bukan Jerman Atau Italia, Ini Negara Peraih Piala Eropa Terbanyak Sepanjang Sejarah
BACA JUGA:Hasil Drawing Olimpiade Paris 2024: Fajar/Alfian Selamat dari Grup Neraka !
Dan tak ketinggalan blangkon sebagai penutup kepala.
Sedangkan atlet wanita akan mengenakan kebaya kutubaru berwarna merah dipadu dengan celana merah.
Baju ini ternyata didesain langsung oleh Didit Hediprasetyo yang merupakan putra dari Prabowo Subianto.
BACA JUGA:Hasil Lengkap Drawing Bulutangkis Olimpiade Paris 2024, Indonesia Bergabung dengan Pemain Unggulan
BACA JUGA:29 Atlet Indonesia Siap Pertahankan Tradisi Emas di Olimpiade Paris 2024
Desain seragam defile tim Indonesia di opening ceremony Olimpiade Paris 2024 ini terinspirasi dari sosok Raden Saleh.
Dia adalah pelukis pionir beraliran Romantisme asal Jawa.
Perjalanannya dari Jawa Tengah sampai ke istana-istana Eropa pada abad ke-19 mencerminkan kebangkitan bangsa Indonesia di kancah internasional yang kini menghiasi dinding Rijksmuseum dan Louvre.
BACA JUGA:Ucapan Duka Mengalir untuk Zhang Zhi Jie, PBSI Bakal Ajukan Perubahan Aturan ke BWF
Sumber: