BATC 2024: Tim Putra Indonesia Gulung UAE 5-0

BATC 2024: Tim Putra Indonesia Gulung UAE 5-0

Chico Aura Dwi Wardoyo menyumbang poin pertama bagi kemenangan Tim putra Indonesia atas Uni Emirat Arab di BATC 2024, 14 Februari 2024, sore--Instagram @badminton.ina

MALAYSIA, HARIANBANYUASIN.COM - Di hari kedua Badminton Asia Team Championships (BATC) 2024, Tim Putra Indonesia berhadapan dengan Tim Uni Arab Emirat (UAE), Rabu 14 Februari 2024.

Tim putra Indonesia berhasil menang 5-0 tanpa balas.

Di laga pertama, Chico Aura Dwi Wardoyo diturunkan menghadapi tunggal putra UEA, Somi Romdhani.

BACA JUGA:BATC 2024: Tim Putra Indonesia Sukses Kalahkan Saudi Arabia 5-0

BACA JUGA:BATC 2024: Siang Ini, Tim Putra Indonesia Bertemu Saudi Arabia, Ini Daftar Pemainnya !

Chico menyumbang poin pertama bagi Tim putra Indonesia setelah bertanding dalam dua gim, 21-5, 21-15.

Sementara di laga kedua ganda putra pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berhasil mengalahkan Dev Ayyappan/Dhiren Ayyappan.

Leo/Daniel juga berhasil menundukkan wakil UEA dalam permainan straight game, 21-11, 21-9.

BACA JUGA:BATC 2024: Tim Putri Indonesia Menang 5-0 Atas Kazakhstan

BACA JUGA:Tim Indonesia di Badminton Asia Team Championships 2024 Siap Berjuang

Dan Tim putra Indonesia unggul sementara 2-0.

Di laga ketiga, Alwi Farhan menghadapi Bharath Latheesh bisa dengan mudah meladeni permainan lawannya.

Alwi juga menang dua gim langsung, 21-10, 21-9 sekaligus menambah keunggulan Indonesia menjadi 3-0.

BACA JUGA:Juara Srilanka IC 2024, Rahmat/Yere: Gelar Ini Menjadi Tambahan Semangat

Sumber: