Pengunjung Usul Penambahan Kursi Tunggu, Ini Tanggapan Managemen RSUD Banyuasin
Sejumlah pasien yang akan berobat di RSUD Banyuasin harus berdiri lantan kursi tunggu yang terbatas.--foto harianbanyuasin.com
PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Pengunjung Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Banyuasin mengusulkan penambahan kursi tunggu.
Pasalnya, banyak pasien yang berkunjung untuk berobat tidak kebagian kursi untuk menunggu antrean.
Dari pantauan para pasien ini terpaksa berdiri untuk menunggu giliran mendapatkan kursi yang kosong.
BACA JUGA:Harga Beras Melonjak Tajam, Petani Malah Gigit Jari Lantaran Gabah Dibeli Murah
"Kursi tunggu merupakan sarana penting dalam pelayanan untuk menunjang kenyamanan fasien dalam berobat," ujar Salni, Selasa 5 September 2023.
Diakuinya untuk kursi tunggu di RSUD Banyuasin masih kurang. Buktinya banyak pasien terpaksa berdiri menunggu antrian berobat.
"Kalau yang sehat bisa tahan berdiri. Namun kalau yang sudah lansia kondisi sakit hendak berobat bisa susah berdiri," ujarnya.
BACA JUGA:Pilkades Serentak di Banyuasin Masuki Masa Tenang, Ini Ketentuan Soal Alat Peraga Kampanye
Diakuinya penumpukan pasien terjadi di poli penyakit dalam. Banyak pasien harus mencari kursi yang lebih jauh dari klinik poli.
"Kalau jauh dipanggil giliran tidak kedengaran. Kalau nunggu berdiri kaki bisa sakit," keluhnya.
Ia berharap ada penambahan kursi tunggu di RSUD Banyuasin untuk menunjang kenyamanan pasien dalam berobat.
BACA JUGA:Emak Emak di Banyuasin Mengeluh, Harga Beras Melambung Tinggi
"Kursi tunggu itu sangat penting, semoga jadi perhatian," bebernya.
Selain itu, toilet untuk fasien harus menjadi perhatian. Sebab toilet berbau tak sedap.
Sumber: