Hasil Lengkap Pertandingan Final BWF World Championships 2023: Korea Juara Umum
Medali perak yang diraih ganda putri Indonesia di final BWF World Championships 2023 menjadi catatan sejarah bagi perbulutangkisan Indonesia.--
DENMARK, HARIANBANYUASIN.COM - Final BWF World Championships 2023 telah berakhir, Minggu 27 Agustus 2023, dengan telah terciptanya sang juara.
Korea berhasil keluar sebagai juara umum, setelah meraih tiga gelar.
Yakni di sektor ganda campuran, tunggal putri dan ganda putra.
BACA JUGA:Congratulation! Apriyani/Fadia Runner Up BWF World Championships 2023
Indonesia sendiri, hanya mampu meraih posisi runner up BWF World Championships 2023, setelah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dikalahkan pasangan China Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.
Apri/Fadia menyerah kalah dalam dua gim langsung 16-21, 12-21.
Dengan kekalahan pasangan Indonesia ini, Juara BWF World Championships 2023 diraih oleh ganda putri nomor satu dunia itu.
Sementara, di sektor ganda campuran, pasangan Korea, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung berhasil meraih Juara BWF World Championships 2023.
Pasangan ganda campuran Korea ini berhasil mengalahkan ganda campuran nomor satu dunia, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dalam tiga gim, 21-17, 10-21, 21-18.
Lalu, di sektor tunggal putri yang mempertemukan pemain Korea, An Se Young dan Carolina Marin.
BACA JUGA:Tembus Final dan Ciptakan Sejarah Baru, Apri/Fadia: Jujur Kami Sangat Speechless
Tunggal putri Korea, An Se Young berhasil mengalahkan tunggal Spanyol dalam permainan dua gim, 21-12, 21-10.
Dengan kemenangan An Se Young atas Carolina Marin, tunggal putri berjuluk Anak Ajaib ini naik podium juara BWF World Championships 2023.
Sumber: