BANNER ASKOLANI 2 PERIODE HL

Belum Beruntung, Fajar/Rian Gagal Raih Juara Korea Open 2023

Belum Beruntung, Fajar/Rian Gagal Raih Juara Korea Open 2023

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus puas meraih runner up Korea Open 2023 setelah kalah dari pasangan India, Minggu 23 Juli 2023.--

Usai interval, bermain sangat nyaman di gim kedua ini membuat peolehan poin FajRi -julukan Fajar/Rian- terus meluncur.

BACA JUGA:Final Korea Open 2023, Fajar/Rian: Semoga Kami Bisa Membalas

Bola-bola pendek dan berupaya untuk tidak mengangkat shuttlecock cukup berhasil memaksimalkan ganda putra rangking 1 dunia itu untuk mendominasi permainan di gim pertama.

Fajar/Rian mulai kehilangan fokusnya, sempat memimpin hingga 8 angka, namun pasangan India mulai memperkecil ketertinggalan 19-16.

Beruntung, Fajar/Rian mampu mengembalikan pola permainannya dan berhasil menutup gim pertama dengan skor 21-17.

BACA JUGA:Kalahkan Rekan Senegaranya, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping Juara Korea Open 2023

Pada gim kedua, pasangan ganda putra India mulai memperlihatkan perlawanan dengan terus menempel perolehan poin Fajar/Rian.

Sayangnya, pasangan India bisa unggul di interval gim kedua 9-11.

Usai interval, Fajar/Rian makin tertinggal poin dari juara Indonesia Open 2023 itu.

Berkali-kali smash yang dilepaskan oleh lawannya, sulit untuk diantisipasi dengan baik oleh keduanya.

Tak ayal, banyaknya kesalahan-kesalahan sendiri di gim kedua Fajar/Rian memaksa Fajar/Rian harus menyerah 13-21.

Pebulutangkis ganda putra Indonesia itu harus melakoni gim penentuan.

Di gim ketiga, Fajar/Rian belum berhasil keluar dari tekanan dan kembali pada pola permainan seperti di gim pertama.

Di interval, FajRi tertinggal 8-11.

Kian tertinggal jauh dari pasangan India, membuatt Fajar/Rian makin tertekan dan tak bisa keluar dari pola permainan lawannya.

Sumber: