Keluhkan Sampah Menumpuk, Masyarakat Talang Kelapa Banyuasin Minta Petugas Tiap Hari Angkut Sampah

Keluhkan Sampah Menumpuk, Masyarakat Talang Kelapa Banyuasin Minta Petugas Tiap Hari Angkut Sampah

Sampah yang menumpuk di pinggir jalan Kelurahan Talang Keramat, Banyuasin.--

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Masyarakat Kecamatan Talang Kelapa, Banyuasin mengeluhkan dengan penumpukan sampah di wilayah tersebut.

Seperti di Kelurahan Talang Keramat, di kawasan ini sampah tidak terangkut dengan baik.

Sehingga banyak menumpuk di pinggir jalan, hingga mengeluarkan bau yang tidak sedap.

BACA JUGA:Lagi, Bupati Banyuasin Sampaikan Pesan di Akhir Jabatannya, Minta Masyarakat Lakukan Ini

"Kami minta agar sampah ini bisa diangkut setiap hari," kata Ketua LPM Talang Keramat, Hasan Basri.

Persoalan sampah ini, dibenarkan Camat Talang Kelapa, Salinan SSos MM.

Kata dia, sampah di beberapa wilayah di kecamatan yang dia pimpin memang belum terangkut dengan maksimal.

BACA JUGA:Hadiri Rakorcam Talang Kelapa, Bupati Banyuasin Malah Dicomblangi Warga

"Sampah yang masih menjadi persoalan. Karena masih belum terangkut dengan maksimal," kata Salinan.

Bukan itu saja, permasalahan air bersiih, infrastruktur pemukiman hingga drainase selalu menjadi keluhan masyarakat.

Menyikapi persoalan persampahan ini, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Banyuasin, Izromaita tak menampik jika sampah ini belum terangkut dengan maksimal.

BACA JUGA:10 Ribu Warga Banyuasin Sudah Gunakan KTP Digital

Dikatakan Izro, Kecamatan Talang Kelapa dengan jumlah penduduk sebesar 150.000 jiwa, memproduksi sekitar 75 ton sampah per hari.

"Dari 75 ton sampah itu, 40 ton kita angkut dan buang ke TPA Terlangu," ungkapnya.

Sumber: