BANNER ASKOLANI 2 PERIODE HL

Wacana Pemekaran Banyuasin Timur, Bupati Banyuasin Sudah Lakukan Hal Ini,

Wacana Pemekaran Banyuasin Timur, Bupati Banyuasin Sudah Lakukan Hal Ini,

Pemekaran Banyuasin Timur kian kencang dihembuskan, bahkan Pemkab Banyuasin telah menyetujui usulan tersebut.--

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Wacana pemekaran 9 kecamatan menjadi Daerah Otonomi Baru calon (DOB), sudah direspons positif oleh Bupati Banyuasin.

Bahkan, orang nomor satu itu telah menandatangani surat persetujuan pemekaran Kabupaten Banyuasin.

"Suratnya sudah saya tandatangani," kata Bupati Banyuasin, H Askolani SH MH.

BACA JUGA:Pemekaran Banyuasin Timur, Bupati Banyuasin: Wacana Sudah Lama Didengungkan, Tapi....

"Tapi kan memang proses pemekaran ini butuh waktu, dan sangat panjan," ujar Bupati Askolani.

"Yang jelas, saya sebagai pemerintah, tentu sangat mendukung wacana pemekaran ini," kata Askolani.

Dikatakan Bupati, untuk menyetujui pemekaran Kabupaten Banyuasin Timur ini, keputusannya ada di pusat.

BACA JUGA:Dewan Presidium Kebut Proses Pemekaran Banyuasin Timur

Sebelumnya, Wakil Ketua Dewan Presidium Banyuasin Timur, Sukardi SP MSi menjelaskan jika untuk mempersiapkan pemekaran Banyuasin Timur ini pihaknya telah melakukan sejumlah persyaratan administrasi.

"Sudah ada lahan 90 hektar yang dipersiapkan untuk lokasi perkantoran," kata Sukardi, Kamis 1 Juni 2023.

Kata Sukardi yang juga Wakil Ketua DPRD Banyuasin ini mengatakan, usulan untuk pemekaran Banyuasin Timur ini sudah lama dicetuskan.

BACA JUGA:Ibukota Banyuasin Timur Belum Ditentukan, Desa Nusa Makmur atau Cinta Manis Baru?

"Bahkan dewan presidium sudah dibentuk sejak tahun 2014," katanya.

"Artinya sudah 9 tahun, kita terus melakukan upaya untuk mempersiapkan diri," tambahnya.

Sumber: