PSB IPA Gelar Workshop Kurikulum Merdeka
nara sumber sedang memberikan penjelasan-Ist-
Di SMPN 2 Banyuasin III
KAYUARA KUNING, harianbanyuasin.com - satuan pendidikan Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin menjadi Pusat Sumber Belajar (PSB) untuk Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (Mapel IPA).
Kegiatan PSB Mapel IPA di Sekolah Penggerak Angkatan ke dua tersebut digelar workshop Sosialisasi Kurikulum Merdeka dan Pembahasan Soal ANBK tahun 2022 bagi guru mata pelajaran IPA tingkat SMPN di Kabupaten Banyuasin.
Kegiatan mengambil nara sumber dari pengawas Bina SMP Muhammad Effendi SPd.MM, Musliadi SPd MSi dan Mika Musa Putri MPd termasuk tim PSB yang tergabung dalam Mapel IPA.
Kegiatan dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikdikbud) Banyuasin, Aminuddin SPd, SIP, MM pada Selasa (30/8) sekira pukul 08.30 WIB.
Kepala Disdikdikbud Banyuasin berharap kepada guru mata pelajaran IPA agar memanfaatkan PSB khusus untuk Mapel IPA yang bertempat di SMPN 2 Banyuasin III.
"Adanya PSB Mapel IPA manfaatkan untuk pertemuan, pembahasan berbagai materi dan pertemuan secara berkala untuk khusus mata pelajaran IPA," tutur dia saat membuka Kegiatan PSB Mapel IPA di SMPN 2 Banyuasin III.
Kepala PSB SMPN 2 Banyuasin III, Elisa Estarini, SPd MSi menyambut baik kegiatan workshop Sosialisasi Kurikulum Merdeka dan Pembahasan Soal ANBK tahun 2022.
Sumber: