Literasi Keagamaan di SMAN 1 Banyuasin III: Memperkokoh Profil Pelajar Pancasila

Jumat 19-01-2024,08:52 WIB
Reporter : Amin Mukri
Editor : Yanti

"Melalui kegiatan implementasi program pembiasaan literasi agama, tentunya ada harapan yang menjadi tujuan utama, yaitu terciptanya lingkungan sekolah yang cinta agama,"katanya. 

Terutama bagi siswa yang beragama Islam, diharapkan mereka merasakan bahwa mereka menjadi terlatih untuk tadarusan.

Lebih lanjut, kegiatan literasi agama di SMAN 1 Banyuasin III tidak hanya fokus pada membaca Alquran semata. 

Para peserta didik juga diberikan kesempatan untuk memperbaiki bacaan Alquran yang kurang baik.

Sekaligus dilatih untuk melantunkan ayat-ayat Suci Alquran dengan suara merdu. 

Hal ini tidak hanya meningkatkan keterampilan baca, tetapi juga memperkaya pengalaman keagamaan siswa.

Seiring berjalannya program literasi keagamaan yang diadakan setiap Selasa, dampak positif mulai terlihat.

Para siswa menjadi terlatih dalam disiplin, dan harapannya, peserta didik akan mengalami perubahan ke arah yang lebih positif. 

Dengan menciptakan lingkungan sekolah yang mencintai agama, SMAN 1 Banyuasin III berkomitmen untuk menjadi wadah yang mendorong pembentukan karakter dan spiritualitas siswa.

Keberhasilan program literasi keagamaan ini juga menjadi indikator penting bagi sekolah lainnya untuk mengadopsi praktik serupa. 

Melalui upaya bersama, sekolah-sekolah dapat turut berperan dalam membentuk generasi muda yang tidak hanya cerdas secara akademis.

Tetapi juga memiliki nilai-nilai keagamaan yang kokoh, sehingga mampu menjadi pilar kemajuan bangsa di masa depan.***

Kategori :