Berjuang Melawan Kanker Tulang: Kisah Ilham, Bocah 13 Tahun dari Sumatera Selatan, Keluarga Ungkap Penyebabnya

Berjuang Melawan Kanker Tulang: Kisah Ilham, Bocah 13 Tahun dari Sumatera Selatan, Keluarga Ungkap Penyebabnya

Kondisi Ilham, bocah 13 tahun di Banyuasin Sumatera Selatan yang melawan kanker tulang.--

BACA JUGA:Tahun 2023 Luas Panen Padi di Banyuasin Sumatera Selatan Menurun, Faktor Ini Menjadi Pemicunya

Ilham didiagnosis menderita kanker tulang. Tentu saja kabar ini menjadi pukulan yang sangat berat bagi seorang anak sekecil Ilham dan keluarga.

Untuk menyelamatkan hidup Ilham, operasi amputasi pada kakinya yang terinfeksi kanker pun dilakukan.

Namun, belakangan baru diketahui, bahwa kanker tulang Ilham sudah menyebar ke paru-paru. 

BACA JUGA:Darno Penemu Buaya di Banyuasin Sumatera Selatan, Ternyata Ketua RW, Begini Cerita Lengkapnya

BACA JUGA:Kisah Keberanian Darno, Warga Banyuasin Sumatera Selatan yang Menyelamatkan Masyarakat dari Ancaman Buaya

Ilham harus melanjutkan perjuangannya melawan penyakit ganas ini. 

Kini, ia sering mengalami demam dan sesak nafas, membuat setiap hari menjadi tantangan tersendiri.

"Sudah tiga tahun Ilham ini harus berjuang melawan kanker yang ia derita ini. Kaki diamputasi sudah setahun Lalu," kata Ratih, salah saatu kerabat Ilham.

Perjuangan Ilham bukanlah tugas yang mudah, terutama bagi anak seumurannya. Kehilangan kaki dan menghadapi kanker yang menyebar adalah beban berat yang harus dipikulnya.

Salah satu kendala terbesar yang dihadapi keluarga Ilham adalah masalah keuangan. 

Ayah Ilham, Imron, bekerja serabutan sebagai buruh penyadap karet dan buruh bangunan. 

Penghasilan keluarganya sangat terbatas, dan biaya pengobatan kanker yang sangat mahal menjadi beban yang sangat berat. 

Imron dengan berat hati harus menyaksikan putranya menderita tanpa banyak yang bisa dia lakukan.

"Sekarang Ilham menjalani kemoterapi di rumah sakit. Harus bolak balik ke rumah sakit dan butuh biaya besar, termasuk makanan dan sewa kendaraan," ucapnya gelisah.

Sumber: