Kamera ETLE di Km 42 Banyuasin Bernilai Miliaran Terbengkalai Belum Diperbaiki

Kamera ETLE di Km 42 Banyuasin Bernilai Miliaran Terbengkalai Belum Diperbaiki

Tiang Kamera ETLE yang rusak terbengkalai belum diperbaiki.--

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) yang berada di Km 42 Kelurahan Kayuara Kuning Kecamatan Banyuasin III, Banyuasin, yang rusak karena ditabrak truk April lalu, hingga kini belum diperbaiki. 

Dari pantauan, pada lokasi Kamera ETLE tersebut hanya tersisa tiang yang Kamera ETLE yang sudah rusak dan patah. 

Terlihat, sebagian badan tiang kamera mengalami bengkok dan penyok. 

BACA JUGA:70 Hektar Kebun Karet Petani Desa Rambutan Banyuasin Terbakar, Petani Terancam Kehilangan Mata Pencaharian

Sedangkan, Kamera yang digunakan untuk merekam pelanggan sudah tidak ada lagi di lokasi. 

Menurut informasi jika Kamera dan sensor sudah diamankan Satlantas Polres Banyuasin untuk diperbaiki. 

Kasat Lantas Polres Banyuasin AKP Indrowono mengatakan jika kamera ETLE yang rusak masih dalam perbaikan. 

BACA JUGA:70 Hektar Kebun Karet di Rambutan Banyuasin Terbakar, Ini Tanggapan Disbunnak Banyuasin

"Masih dalam proses perbaikan," ujar dihubungi harianbanyuasin.com, tanpa menjelaskan kapan bisa difungsikan kembali. 

Tilang ETLE yang bernilai hampir satu miliar ini, merupakan hibah dari Pemkab Banyuasin kepada Polres Banyuasin khususnya Satlantas Polres Banyuasin sebagai pihak pengelola. 

Diketahui, jika tiang ETLE di Jalintim Palembang-Betung tepatnya di KM 42 Kelurahan Kayu Ara Kuning Kecamatan Banyuasin III roboh karena ditabrak truk. 

BACA JUGA:Warga Muara Sugih Banyuasin Temukan Mayat Pria Tinggal Tulang, Ini Identitasnya

Robohnya tiang ETLE ini, setelah ditabrak  truk nopol BG 8413 IB yang dikemudikan Marzuki.

Sementara itu, salah satu masyarakat menayangkan uang miliar rupiah itu terbuang percuma. 

Sumber: