Jangan Lewatkan! Band Ungu Bakal Hibur Masyarakat Banyuasin, Catat Tanggalnya

Jangan Lewatkan! Band Ungu Bakal Hibur Masyarakat Banyuasin, Catat Tanggalnya

Band Ungu yang dijadwalkan akan menghibur masyarakat Banyuasin saat Harganas ke-30, 6 Juli 2023 mendatang.--

PANGKALAN BALAI - Grup Band Ungu dijadwalkan bakal menghibur masyarakat Kabupaten Banyuasin

Grup band yang dikomandoi sang vokalis Pasha Ungu itu telah dijadwalkan akan ikut meramaikan peringatan Harganas ke-30 di Kabupaten Banyuasin, Kamis 6 Juli 2023, malam. 

Sekda Banyuasin Ir Erwin Ibrahim ST MM MBA membenarkan jika band yang terkenal dengan lagu "Untukmu Selamanya" ini bakal manggung di Banyuasin. 

BACA JUGA:Progress Tol Kapal Betung, Waskita Sriwijaya Tol Targetkan Seminggu Sebelum Kedatangan Jokowi, Ini Alasannya

BACA JUGA:Tol Kapal Betung Siap Digunakan Saat Harganas 2023, Palembang-Pangkalan Balai Hanya 25 Menit

"Ya benar, malam puncak kegiatan Harganas ke-30 bakal ada festival Rakyat," kata Erwin, kepada harianbanyuasin.com, Selasa 27 Juni 2023.

"Insyaallah akan hadir grup Band Ungu, untuk menghibur masyarakat," kata Erwin.

Kata Erwin, selain Festival Rakyat akan ada pegelaran Banyuasin Expo 2023 yang akan berlangsung 1-6 Juli 2023. 

BACA JUGA:Tol Kapal Betung Disiapkan 4 Exit Tol, Hanya Kendaraan Jenis Ini yang Diperbolehkan Melintas

BACA JUGA:Pastikan Ruas Jalan Tol Kapal Betung Siap Difungsionalkan, Bupati Banyuasin: Kita Gratiskan

"Pesertanya seluruh camat dan OPD akan mengenalkan produk UMKM baik itu kerajinan, rempah, kuliner khas desa dan kecamatan masing-masing," ujarnya. 

Erwin mengajak masyarakat Banyuasin untuk bersiap menyambut tamu dari 514 kabupaten/kota se Indonesia tersebut. 

"Mari dukung UMKM Banyuasin, saya mengajak masyarakat Banyuasin agar meramaikan kegiatan tersebut nanti," ajaknya.*

Sumber: