Malaysia Masters 2023: Christian Adinata dan Gregoria Lolos ke Semifinal

Malaysia Masters 2023: Christian Adinata dan Gregoria Lolos ke Semifinal

Christian Adinata berhasil melaju ke semifinal Malaysia Masters 2023 usai mengalahkan pemain India di perempatfinal, Jumat 26 Mei 2023.--Instagram @badminton.ina

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Dua wakil Indonesia, Christian Adinata dan Gregoria Mariska Tunjung berhasil melaju ke semifinal Malaysia Masters 2023.

Keberhasilan Christian itu usai mengalahkan pemain India Kidambi Srikanth di babak perempatfinal, Jumat 26 Mei 2023.

Nata-sapaan Christian Adinata- berhasil menundukkan Kidambi dengan permainan rubber game, 116-211, 21-16 dan 21-11.

BACA JUGA:Malaysia Masters 2023: 6 Pemain Hari Ini Hadapi Babak Perempatfinal

Dengan keberhasilan ini, Nata menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor tunggal putra yang masih bertahan di Malaysia Masters 2023.

Semenatara, Gregoria Mariska Tunjung di perempatfinal berhasil menyingkirkan pemain China Wang Zhi Yi.

Gregoria yang tampil penuh percaya diri mampu menundukkan unggulan kedua itu dengan stright set, 21-11, 21-14.

BACA JUGA:Malaysia Masters 2023: Kalah dari Korea, Fajar/Rian Tersingkir di Babak 32 Besar

Tentunya, kedua pemain Indonesia yang berhasil melaju ke semifinal Malaysia Masters 2023 ini, menjadi satu-satunya pemain yang masih bertahan di sektor tunggal.

Untuk diketahui, di babak perempatfinal yang dimainkan hari ini, Indonesia meloloskan 6 pemainnya. 

Mereka yakni tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung yang akan menghadapi pemain China Wang Zhi Yi.

BACA JUGA:Juarai BAC 2023, Anthony Ginting Rangking 2 Dunia

Lalu di sektor ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di perempatfinal akan menghadapi pemain Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Sedangkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di perempatfinal yang akan digelar hari ini akan bertemu pemain Malaysa Man Wei Chong/Kai Wun Tee.

Sumber: