Pemprov Sumsel Dukung Kemandirian Ekonomi Masyarakat di Kawasan Agrowisata OKU

--
PALEMBANG, HARIANBANYUASIN.COM - Program pembangunan kemandirian ekonomi masyarakat yang bakal dijalankan Pemkab OKU, sepenuhnya akan didukung Pemprov Sumsel.
Pernyataan itu disampaikan Sekda Sumsel, Ir. SA Supriono, terkait paparan Pj Bupati OKU, Teddy Meilwansyah, Kamis 12 Januari 2023 di Ruang Bina Praja Pemprov Sumsel.
Sekda menegaskan apa yang telah dipaparkan Pj Bupati OKU merupakan hasil dari usulan beberapa kepala desa terkait dengan pemberdayaan masyarakat melalui pengembangan agrowisata desa.
“Potensi yang akan di kawasan itu tidak hanya fisiknya saja dibangun menjadi ikon wisata," kata Supriono.
"Melainkan membangun SDM dan kemandirian ekonomi masyarakat desa lebih dikedepankan,” tegas Sekda.
Supriono menegaskan, Pemprov Sumsel telah menginventarisir item wisata yang akan dijadikan objek pendukung yang diharapkan akan berdampak pada pemberdayaan masyarakat secara terstruktur.
“Agrowisata bisa menjembatani pembangunan SDM masyarakat dengan tetap menonjolkan kearifan lokal untuk diangkat ke permukaan menunjang potensi pariwisata yang ada disana,” harapnya.
Sumber: