Puncak Perayaan HUT RI Ke-77, Pemdes Sedang Gelar Pesta Rakyat

Puncak Perayaan HUT RI Ke-77, Pemdes Sedang Gelar Pesta Rakyat

--

SEDANG, harianbanyuasin.com - Berbagai cara dilakukan masyarakat Banyuasin dalam rangka meriahkan HUT RI ke-77, salah satunya yang dilakukan Pemerintah Desa Sedang Kecamatan Suak Tapeh, sebagai hiburan masyarakat Pucak HUT RI ke-77 lakukan pagelaran pesta rakyat.

 

Bertempat dihalaman Kantor Desa Sedang, pesta rakyat yang berlangsung pada Jumat malam (19/8/22) tersebut. Dimeriahkan dengan berbagai perlombaan pentas seni dan sekaligus dilakukan pembagian hadiah perlombaan HUT RI ke-77.

 

Kades Sedang Iwan Suparmadi kepada Harian Banyuasin mengungkapkan, Pesta Rakyat yang pihaknya gelar dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-77, dimana selama dua tahun terakhir sejak adanya pendemi covid-19, perayaan seperti itu tidak bisa dilakukan oleh karena itu.

 

Oleh karena itu dalam memeriahkan HUT RI ke-77 tahun 2022 ini, sebagai hiburan masyarakat yang juga sekaligus pembagian hadiah berbagai perlombaan HUT RI seperti Carnaval, Tarik Tambang, Gaplek, Makan Kerupuk, Balap Kelereng, Turnamen Bulutangkis, Voli, Tenis Meja, Lomba Karaoke dan Joget balon, terangnya.

 

Dimana sebelum dilakukan pembagian hadiah lomba dalam pesta rakyat itu, juga digelar berbagai pentas seni sebagai rangkaian acara. Adapaun tujuan pesta rakyat itu sendiri selain untuk hiburan masyarakat juga diharapakan dapat mempererat tali silaturahmi diantara masyarakat desa, ucapnya.

 

“Dengan berbagai kegiatan serta perlombaan itu, ini merupakan salah satu bentuk ucapan syukur dan cara kita dalam penghormatan jasa para pejuang dan pahlawan bangsa ini dalam kemerdekaan Republik Indonesia, dimana dari berbagai kegiatan itu antusias masyarakat sangat tinggi dalam mengikuti berbagai perlombaan dan semoga tahun-tahun mendatang kegiatan seperti ini bisa terus berlangsung meriah," harapnya. (son)

Sumber: