Buah Naga Merah atau Putih, Mana yang Lebih Sehat? Ini Jawabannya

Selasa 29-10-2024,08:00 WIB
Reporter : Najwa
Editor : Fidiani

HARIANBANYUASIN.COM - Buah naga dikenal dengan tampilan eksotis dan rasanya yang segar.

Terdapat dua jenis buah naga yang populer di Indonesia, yaitu buah naga merah dan buah naga putih.

Meski sekilas mirip, kedua jenis ini memiliki perbedaan kandungan nutrisi dan manfaat kesehatan.

BACA JUGA:Gizi Melimpah dari Buah Blewah! Inilah 8 Manfaat Sehatnya yang Harus Kamu Ketahui

BACA JUGA:Wow! Ternyata Buah Takokak Punya 5 Manfaat Kesehatan Ini, Sudah Tahu?

Lalu, mana yang lebih sehat? Berikut penjelasannya!

Perbedaan Buah Naga Merah dan Putih

Buah naga merah dan putih dapat dibedakan secara fisik.

Buah naga merah memiliki daging berwarna merah terang hingga ungu, sedangkan buah naga putih memiliki daging yang berwarna putih dengan biji hitam kecil.

BACA JUGA:Manfaat Buah Jujube, Bidara Cina yang Dikenal sebagai Buah Kurma Merah

BACA JUGA:Manfaat Buah Nipah, Solusi Alami untuk Kesehatan dan Lingkungan

Keduanya kaya akan vitamin, serat, dan antioksidan, namun ada perbedaan komposisi yang membuat manfaat kesehatannya sedikit berbeda.

1. Kandungan Antioksidan

Buah naga merah unggul dalam hal kandungan antioksidan.

Warna merah atau ungu pada buah naga merah berasal dari pigmen alami yang disebut betalain.

Kategori :

Terpopuler