Perhatian Orang Tua! Ini 4 Bahaya Memberikan Pisang pada Bayi di Bawah 6 Bulan

Jumat 31-05-2024,13:58 WIB
Reporter : Dee
Editor : Fidiani

- Kemampuan meraih makanan dan memasukkannya ke mulut

- Mempunyai koordinasi mata, mulut, dan tangan yang baik

- Kemampuan menelan dengan baik

- Kemampuan duduk tanpa atau dengan sedikit bantuan

- Menunjukkan minat terhadap makanan yang dikonsumsi orang lain

Pada bayi di bawah 6 bulan, tanda-tanda kesiapan makan belum muncul. 

Memberikan makanan padat terlalu dini dapat menimbulkan dampak berbahaya, bahkan mengancam nyawa. 

Berikut beberapa risikonya:

1. Tersedak

Meskipun dilembutkan, makanan padat seperti pisang tetap memiliki tekstur yang tidak menyerupai ASI atau susu formula. 

Bayi di bawah 6 bulan belum memiliki kemampuan menelan dan mengunyah yang baik, sehingga berisiko tersedak. 

Makanan padat dapat menyumbat saluran pernapasan, menyebabkan kesulitan bernapas, dan berpotensi mengancam nyawa jika tidak segera ditangani. 

Di Indonesia, banyak kasus bayi yang mengalami tersedak karena pemberian pisang di bawah usia 6 bulan berakhir tragis.

2. Gangguan Pencernaan

Saluran pencernaan bayi di bawah 6 bulan belum optimal. 

Pemberian MPASI, terutama yang tinggi serat seperti pisang, dapat menyebabkan diare dan gangguan pencernaan lainnya.

Kategori :