Pj Gubernur Sumsel Terima Penghargaan Proklim 2023 dari Menteri LHK RI

Selasa 24-10-2023,16:23 WIB
Reporter : Yanti
Editor : Yanti

Selanjutnya, KLHK juga memberikan Penghargaan Pendukung ProKlim kepada Dunia Usaha sebanyak 6 perusahaan yang mendukung ProKlim melalui CSR di Provinsi Sumsel. 

Di antaranya, yaitu PT Perta-Samtan Gas, PT Pupuk Sriwidjaja Palembang, PT Kilang Pertamina Internasional Refinery Unit III Plaju, Pertamina Patra 

Niaga DPPU Sultan Mahmud Badaruddin II, PT Pertamina Patra Niaga Integrated Terminal Palembang dan PT Priamanaya Energi Site Lahat Group.

Sebagai informasi, ProKlim adalah program berlingkup nasional yang dikelola oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dalam rangka meningkatkan keterlibatan masyarakat dan pemangku kepentingan lain.

Untuk melakukan penguatan kapasitas adaptasi terhadap dampak perubahan iklim dan penurunan emisi gas rumah kaca. Selain itu, program ini memberikan pengakuan terhadap upaya adaptasi.

Dan mitigasi perubahan iklim yang telah dilakukan yang dapat meningkatkan kesejahteraan di tingkat lokal sesuai dengan kondisi wilayah.***

Kategori :

Terpopuler