Fikri/Daniel Melaju ke Semifinal Korea Open 2024, Susul Leo/Bagas

Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin meraih tiket ke semifinal Korea Open 2024 menyusul rekannya, Leo/Bagas, Jumat 30 Agustus 2024.--Foto PBSI
BACA JUGA:Hasil Japan Open 2024: Rehan/Lisa Kandas di Tangan Hong Kong
Akibatnya, mereka kembali tertinggal 8-11 pada saat interval. Namun, di titik-titik krusial, Fikri/Daniel menunjukkan kemampuan mereka untuk tetap tenang.
Mereka berhasil menyamakan kedudukan menjadi 19-19 dan harus menghadapi dua kali game point sebelum akhirnya sukses menutup gim pertama dengan kemenangan tipis 22-20 dalam waktu 19 menit.
Gim kedua dimulai dengan dominasi dari pasangan China.
Fikri/Daniel kesulitan untuk menandingi serangan-serangan cepat dan tajam yang dilancarkan oleh He Ji Ting/Ren Xiang Yu.
Hal ini menyebabkan mereka tertinggal jauh dengan skor 5-11 saat interval.
Pengembalian shuttlecock yang kurang sempurna dari Fikri/Daniel memberikan peluang bagi lawan untuk terus menambah poin, sehingga pasangan China menutup interval dengan keunggulan enam poin dari Indonesia.
Setelah interval, dominasi pasangan China masih berlanjut.
Smash-smash keras dan permainan net yang agresif membuat Fikri/Daniel terus berada dalam posisi bertahan.
Mereka tak mampu keluar dari tekanan yang diberikan oleh He/Ren, dan pada akhirnya harus menyerah di gim kedua dengan skor 13-21. Kekalahan ini membuat pertandingan harus dilanjutkan ke gim penentuan.
Pada gim ketiga yang menentukan, Fikri/Daniel langsung tampil agresif.
Mereka mengambil inisiatif serangan sejak awal dan berhasil mencetak delapan poin berturut-turut, membuat kedudukan menjadi 8-0.
Keunggulan yang signifikan ini seolah menempatkan mereka di atas angin.
Namun, keunggulan yang cukup jauh ini membuat mereka sedikit kehilangan momentum, dan He/Ren mulai mengejar, memperkecil ketertinggalan hingga 14-13.
Meski demikian, Fikri/Daniel tidak membiarkan lawan terus mendekat.
Sumber: