Masyarakat Keluhkan Jalan Gelap, Dishub Banyuasin Langsung Respons Cepat
Kondisi Jalintim Banyuasin yang gelap gulita akibat tidak adanya lampu penerangan jalan.--Foto dokumen harianbanyuasin.com
PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM – Menanggapi keluhan masyarakat terkait penerangan jalan, Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin langsuang bergerak cepat.
Kepala Dishub Banyuasin, Mulyanto menerangkan jika timnya tengah melakukan perbaikan lampu jalan.
“Ya, tim saat ini memperbaiki lampu jalan, mulai dari tugu perbatasan di KM 12, perbatasan antara Palembang dan Banyuasin,” ujar Mulyanto, Minggu 9 Juli 2023.
BACA JUGA:Jaga Alat Berat, Warga Pulau Muning Banyuasin Dibacok Tetangga, Begini Kondisinya
BACA JUGA:Warga Pulau Muning Banyuasin Dibacok, Begini Penjelasan Kepala Desa
Perbaikan lampu jalan ini dijelaskan Mulyanto sebagai tindakan atas laporan masyarakat yang mengeluhkan padamnya lampu jalan.
“Ada keluhan terkait itu (lampu jalan padam),” tambah dia.
Namun masyarakat menyangkan di Jalan Tol Musi Landas tak dipasang lampu jalan.
BACA JUGA:Patut Diacungi Jempol, Warga Villa Bukit Indah Banyuasin Ini Gotong Royong Perbaiki Jalan
Wajar jika masyarakat mengeluhkan aksi kriminalitas dilokasi tersebut.
"Sepanjang jalan itu tidak ada, tapi arah Desa Mainan Kecamatan Sembawa baru ada terpasang lampu jalan," ucapnya.
"Kami harap didaerah rawan mesti dipasang lampu jalan," harapnya.*
Sumber: