HARIANBANYUASIN.COM – Kasus pencurian kendaraan bermotor kembali mencuri perhatian publik setelah insiden yang terjadi di lingkungan Mess Pemkab Banyuasin, Rabu (20/11) siang.
Dalam kejadian ini, dua motor menjadi target aksi pencurian, dengan satu berhasil digondol pelaku, sementara satu lagi nyaris hilang.
Korban pertama, Yokin, seorang wartawan dari media Banyuasin Terkini, hampir kehilangan motornya yang terparkir di area mess.
BACA JUGA:Pencurian Emas Bernilai Miliaran Rupiah di Ruko Ko Acai, Polisi Kerahkan Anjing Pelacak
BACA JUGA:Pelaku Pencurian Bersenjata Parang di Sungsang Banyuasin Ditangkap Polisi
Pelaku berhasil menjebol kunci kontak kendaraan tersebut, namun aksinya gagal sebelum motor berhasil dibawa kabur.
Berbeda dengan nasib Yokin, motor Honda CRF milik Jaya, seorang pegawai honorer mess, berhasil dicuri oleh pelaku yang diduga bekerja secara berkelompok.
Kejadian ini tidak hanya membuat penghuni mess panik, tetapi juga menimbulkan kekhawatiran di lingkungan sekitar.
BACA JUGA:Pencurian Rumah Warga Desa Pulau Harapan Banyuasin: Pelakunya Masih Berkeliaran dan Belum Terungkap
BACA JUGA:Pelaku Pencurian Rumah Kosong Dibekuk, Pelaku Mencuri Karena Alasan Ini
Setelah laporan diterima, Polres Banyuasin segera mengerahkan Tim Inafis untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Berdasarkan hasil awal penyelidikan, pelaku diduga menggunakan alat khusus untuk menjebol kunci kontak motor.
Polisi terus mengumpulkan bukti-bukti dan jejak pelaku guna mengungkap identitas mereka.
BACA JUGA:Jual Motor Curian, Warga Purwosari Banyuasin Dicokok Polisi
BACA JUGA:Terkait Maraknya Warga Kehilangan Sepeda Motor, Ini Pesan Kapolres