Tim Uber Indonesia 'Cukur' Uganda 5-0, Ini Hasil Lengkapnya !

Senin 29-04-2024,18:35 WIB
Reporter : Yanti
Editor : Yanti

Lalu, di laga kedua Komang Ayu Cahya Dewi menghasil menaklukan Gladys Mbabzi dua gim langsung, 21-6, 21-13.

Skor pun berubah menjadi 2-0 untuk keunggulan Tim Uber Indonesia.

Ruzana yang dipercaya untuk turun sebagai tunggal putri ketiga Tim Uber Indonesia, menghadapi Tracy Naluwooza.

Ruzana pun berhasil mengemban debutnya dengan menyumbang satu poin bagi Tim Uber Indonesia sehingga skor kembali berubah 3-0 untuk keunggulan Indonesia.

Sementara, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menghadapi Husina Kobugabe/Gladys Mbabazi mudah dengan mudah dan menyumbang poin bagi timnya.

Apri/Fadia menang straight game, sekaligus memastikan keunggulan sempurna Tim Indonesia menjadi 4-0 dengan menang straight game, 21-9, 21-11.

Di pertandingan terakhir, Lanny Tria Mayasari/Rachel Allessya Rose menyempurnakan kemenangan Tim Uber Indonesia dengan berhasil menundukkan duo Uganda Fadilah Shamika Mohamed Rafi/Tracy Naluwooza dalam permainan dua gim, 21-6, 21-8.

Berikut hasil lengkap Uber Cup 2024 Indonesia vs Uganda 5-0:

1. Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Husina Kobugabe (21-5, 21-6).

2. Komang Ayu Cahya Dewi vs Gladys Mbabzi (21-6, 21-13).

3. Ruzana vs Tracy Naluwooza (21-10, 21-12).

4. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Husina Kobugabe/Gladys Mbabazi (21-9, 21-11).

5. Lanny Tria Mayasari/Rachel Allessya Rose vs Fadilah Shamika Mohamed Rafi/Tracy Naluwooza (21-6, 21-8).***

Kategori :