PALEMBANG - Pj Gubernur Sumsel, Agus Fatoni mengajak masyarakat Sumsel untuk terus membudayakan gemar menabung di bank milik darah, yakni daerah Bank Sumsel Babel (BSB).
Hal ini diungkapkan dalam saat memberikan sambutan pada kegiatan undian super grand prize Tabungan Pesirah BSB di Palembang Indah Mall (PIM), Palembang, Minggu 28 Januari 2024.
"Kalau banyak menabung di BSB, uangnya nanti kembali ke kita semua untuk membangun, memperbaiki infrastruktur, kesehatan, pendidikan dan lainnya, dan semua itu kembali ke masyarakat Sumsel," ucap Fatoni.
BACA JUGA:Lantik 4 Pejabat Eselon II, Pj Gubernur Sumsel Minta Pejabat Lakukan Terobosan dan Inovasi
BACA JUGA:Sukses Wujudkan Zona Hijau, Pj Gubernur Sumsel Terima Penghargaan Pelayanan Publik dari Ombudsman RI
"Kami memberikan apresiasi kepada BSB sudah membagikan dan memanjakan untuk seluruh nasabahnya ada hadiah uang tunai Rp 550 juta. Selain itu grand prize juga cukup banyak ada 25 mobil, 108 motor, 54 TV, 54 laptop dan 54 kulkas," ujar Fatoni.
Fatoni menilai, hadiah-hadiah yang diberikan BSB hepada nasabahnya luar biasa. Bagi masyarakat Sumsel yang ingin mendapatkan hadiah syaratnya hanyalah harus menjadi nasabah BSB.
"Mudah-mudahan BSB maju terus, makin banyak penabungnya, makin banyak nasabahnya dan semakin untung, semoga Sumsel semakin maju dan jaya, dan masyarakatnya semakin sejahtera," tutupnya.
BACA JUGA:BNPB Berikan Bantuan Operasional Rp 1,85 Miliar untuk Penanganan Banjir di Sumsel
BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel Pimpin Rakor Forkopimda, Sinergikan Program Prioritas 2024
Sementara itu, Direktur Utama Bank Sumsel Babel, Achmad Syamsudin mengatakan untuk hadiah Grand Prize pada undikan kali ini BSB menyiapkan hadiah uang tunai sejumlah Rp 550 juta.
"Kenapa tahun ini kita bentuk uang agar bisa dimanfaatkan sesuai dengan kebutuhan. Kita juga punya grand prize di setiap cabang berupa mobil, motor, tv, kulkas dan lainnya," katanya.
Achmad mengatakan BSB akan terus melakukan inovasi dan berusaha untuk lebih sempurna melayani para nasabah.
BACA JUGA:Presidential Threshold Dalam Optik Demokrasi
BACA JUGA:Gelar Indonesia Masters 2024, Leo/Daniel: Kami Termotivasi untuk Menang