Japan Open 2023: Langkah Ana/Tiwi Terhenti di Perempat Final

Jumat 28-07-2023,11:16 WIB
Reporter : Yanti
Editor : Yanti

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi langkahnya terhenti di perempat final Japan Open 2023, Jumat 28 Juli 2023.

Itu setelah keduanya kalah atas wakil Korea, Kim So Yeong/Kong Hee Yong.

Dalam permainan dua gim langsung, 15-21, 16-21. 

BACA JUGA:Perempat Final Japan Open 2023: Pagi Ini, Jorji Bertemu Akane, FajRi Kontra The Daddies

Di perempat final Japan Open 2023, Ana/Tiwi harus mengakui ketangguhan wakil Korea, Kim So Yeong/Kong Hee Yong.

Di sepanjang gim pertama, Ana/Tiwi harus berjuang untuk memperoleh satu poin.

Bahkan, di poin pembuka di gim pertama, kedua pemain harus memainkan bola reli.

BACA JUGA:Hasil Lengkap 16 Besar Japan Open 2023, Jojo-Gregoria Mulus ke Perempat Final, FajRi Menang WO

Solidnya permainan pasangan Korea, membuat Ana/Tiwi belum bisa keluar dari tekanan Korea.

Sejak awal gim pun keduanya terus-terusan kehilangan poin demi poin akibat dari kesalahan-kesalahan sendiri.

Gim pertama yang cukup terpaut poin yang sangat japuh dari lawannya, membuat Ana/Tiwi tak mampu mengejar.

BACA JUGA:Japan Open 2023: Ganda Campuran Indonesia Rontok Tak Bersisa

Hingga akhirnya gim pertama ditutup untuk kemenangan Kim So Yeong/Kong Hee Yong, 15-21.

Lanjut di gim kedua, Ana/Tiwi sudah mampu mengimbangi pola permainan lawannya.

Ini terbukti dengan perolehan poin kedua pemain cukup ketat dan saling kejar-kejaran.

Kategori :