Hadapi Singapore Open 2023, Indonesia Turunkan Kekuatan Terbaik, Ini Daftar Pemainnya

Minggu 04-06-2023,18:55 WIB
Reporter : Yanti

Pemain terbaik Indonesia yang akan turun bermain di Singapore Open 2023 yakni, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie di sektor tunggal putra.

Di sektor tunggal putri, Indonesia menurunkan Gregoria Mariska Tunjung.

Kemudian, di sektor ganda putra 6 pasang ganda putra akan diturunkan.

Masing-masing Fajar Rian/Muhammad Rian Ardianto, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rammbitan.

Selanjutnya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Sementara di sektor ganda putri, ada Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga diturunkan dalam Singapore Open 2023 ini.

Di sektor ganda campuran, akan ada 3 pasangan yang diturunkan.

Yakni, pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Ronov Rivaldy/Phitha Haningtyas Mentari.

Dan pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.*  

Kategori :