Ingin Buah Potongmu Tetap Segar? 7 Tips ini Bisa Membantumu

Sabtu 27-05-2023,13:15 WIB
Reporter : Fidiani
Editor : itdisway

BANYUASIN, HARIANBANYUASIN.COM – Kita dianjurkan untuk mengonsumsi buah setiap hari. Selain karena banyak mengandung vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh, buah-buahan juga mengandung serat yang baik bagi pencernaan kita.

Namun, ada kalanya kita malas membeli buah karena biasanya tidak tahan lama.

Berikut ini beberapa tips yang bisa kamu coba agar buah potongmu tetap segar dan tahan lama, yuk disimak!

BACA JUGA:Resep Bika Ambon Mini, Praktis dan Ekonomis

1. Simpan dalam Freezer

Menyimpan potongan buah dalam kulkas biasanya menjadi pilihan utama dalam menjaga kesegaran buah. Namun terkadang cara ini kurang efektif. 

Cobalah simpan buah di dalam freezer, caranya dengan meletakkan potongan buah ke dalam wadah tertutup. Simpan di dalam freezer dengan suhu 3-7°C.

2. Rendam dengan Air Dingin

Rendam potongan buah di dalam air dingin kemudian simpan di dalam kulkas. Hal ini ternyata bisa menjaga kesegaran buah karena air dingin dapat membantu menghentikan proses oksidasi pada buah, sehingga buah tetap segar dan tidak berubah warna.

BACA JUGA:Tips Agar Pohon Alpukat dari Biji Cepat Berbuah

Selain itu, perendaman buah dengan air dingin ini tidak akan mengubah rasa asli dari buah. Cara ini bisa menjaga kesegaran buah dalam jangka waktu kurang lebih 6 jam.

3. Berikan Perasan Air Jeruk Nipis

Peras jeruk nipis hingga menghasilkan air 1-2 sendok makan. Kemudian tuangkan air perasan ke atas buah yang sudah dipotong.

Cara ini bisa menjaga kesegaran buah karena kandungan asam nitrat pada jeruk nipis dapat menghambat proses oksidasi sehingga buah tidak berubah kecoklatan.

BACA JUGA:4 Rahasia Pohon Mangga Dari Biji Bisa Cepat Berbuah

Kategori :