Penuhi Kebutuhan Rumah MBR, Wabup Bagikan Kunci Rumah Secara Simbolis

Rabu 05-10-2022,12:11 WIB
Reporter : Zaironi
Editor : Yanti

BETUNG, HARIANBANYUASIN.COM - Perumahan Pesona Indah Betung yang dikembangkan PT Bernai Utama Sejahtera dan PT Noval Perkasa, menggelar prosesi akad massal, Selasa 4 Oktober 2022.

 

Prosesi akad kredit ini diikuti sebanyak 22 konsumen yang diadakan di kantor Perumahan Pesona Indah yang beralamat di Kampung Sawah RT 30 RW 08 Kelurahan Betung Kecamatan Betung, Banyuasin.

 

Program akad massal kredit pemilikan rumah (KPR) Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) ini bekerja sama dengan PT Bank BTN.

 

Istimewanya, dalam akad kredit ini dihadiri langsung Wakil Bupati Banyuasin H Slamet Somosentono SH yang memberikan langsung secara simbolis kunci rumah kepada konsumen.

 

Dalam kesempatan itu politisi Partai Gerindra ini mengucapkan terimakasih kepada pengembang perumahan yang telah memberikan rumah yang layak bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

 

"Tentunya adanya perumahan KPR ini dapat membantu masyarakat dalam mendapatkan perumahan yang nyaman dan layak bagi masyarakat," ujar Pakde.

 

Menurut Pakde, hadirnya pengusaha lokal di Banyuasin tentunya dapat membantu pemerintah dalam memberikan lapangan pekerjaan bagi masyarakat.

 

"Untuk itu kami himbau kepada masyarakat yang sudah memantapkan hatinya untuk tinggal disini, agar dapat mengurus administrasi kependudukannya seperti KK dan KTP," ujarnya.

Tags :
Kategori :

Terkait