Kebijakan-kebijakan mesti tepat guna dan fokus kepada sasaran, misalnya subsidi diperuntukkan untuk kelompok masyarakat rentan dan anggaran dialokasikan secara efektif sesuai priotitas.
Ketiga, mempercepat inovasi dan digitalisasi untuk mendorong pertumbuhan ekonomi inklusif.
Keempat, mendorong pemerataan dan keadilan ekonomi.
Beberapa upaya yang telah dan dapat terus dilakukan Pemerintah ialah dengan mempromosikan bangun usaha koperasi.
Membatasi penguasaan lahan, memperluas akses modal bagi pelaku UMKM, optimalisasi BUMN, dan industrialisasi perdesaan yang berbasis sumber daya lokal.
Selain itu upaya lain untuk mempertajam pembangunan agar bisa menyeimbangkan antara pertumbuhan dan pemerataan yang harus dilakukan menurutnya adalah dengan mengembangkan ekonomi dan keuangan syariah.
Konsep ekonomi ini bersifat inklusif untuk semua warga negara dan pelengkap bagi sistem ekonomi nasional.
Pemerintah sangat serius mendorong ekonomi dan keuangan syariah.