BANNER ASKOLANI 2 PERIODE HL

Truk Gas Elpiji Terbakar Sambar 2 Mobil dan 8 Motor, Ini Pengakuan Sopir Truk

Truk Gas Elpiji Terbakar Sambar 2 Mobil dan 8 Motor, Ini Pengakuan Sopir Truk

Kondisi truk bermuatan tabung gas elpiji yang terbakar di Km 32 Jalintim Banyuasin, Senin 15 Juli 2024.--

PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Truk Hino nopol BG 8494 IF yang bermuatan 562 tabung gas elpiji yang terbakar di ruas Km 32 Jalintim Banyuasin tepatnya di depan MM Serbu 2 Desa Pulau Harapan, Sembawa, Banyuasin, menyambar dua mobil dan 8 unit sepeda motor ikut terbakar.

Tak pelak, api yang diduga adanya korsleting pada truk yang membesar tak mampu dipadamkan meski telah berusaha menggunakan APAR.

Peristiwa itu bermula saat truk gas elpiji yang dikemudikan oleh Apri Anton Pirdaus (34) melaju dari Palembang menuju Jambi, setiba di TKP, muncul api di belakang bak truk.

BACA JUGA:BREAKING NEW: Truk Bermuatan Elpiji Terbakar di Jalintim Banyuasin Desa Pulau Harapan

BACA JUGA:Truk Gas Elpiji Terbakar Jilat 2 Mobil, Begini Kronologisnya !

Tiba-tiba tabung yang penuh dengan gas elpiji itu langsung meledak dan menimbulkan percikan api.

Api pun dengan cepat membesar, bahkan lidah api yang membumbung tinggi itu, menjilat mobil Toyota Innova nopol BG 1088 JM yang tengah parkir di MM Serbu 2.

Lantas, api juga membakar mobil Isuzu Panther nopol BG 1689 NN.

BACA JUGA:Hasil Drawing Olimpiade Paris 2024: Fajar/Alfian Selamat dari Grup Neraka !

BACA JUGA:Mulai Hari Ini Polres Banyuasin Gelar Operasi Patuh Musi, 14 Pelanggaran Ini Jadi Sasarannya !

Selain itu ada 8 unit sepeda motor yang juga ikut terdampak, beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu.

Menurut supir truk, Apri, api pertama kali terlihat di bagian belakang kursi supir saat truk melaju dari Palembang menuju Sungai Lilin, Muba.

Apri sempat mencoba memadamkan api dengan alat pemadam api ringan (APAR), namun api yang membesar memaksanya untuk meninggalkan truk.

BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel Tinjau PSN Kereta Api Logistik Lahat-Kertapati, Elen: Pemprov Sumsel Siap Mendukung

Sumber: