Thomas Cup 2024: Jonatan Christie Menang, Indonesia Unggul 3-0

Thomas Cup 2024: Jonatan Christie Menang, Indonesia Unggul 3-0

Jonatan Christie menang atas Nadeem Dalvi sekaligus unggul sementara 3-0 atas Tim Thomas Inggris, Sabtu 27 April 2024.--PBSI

CHINA, HARIANBANYUASIN.COM - Jonatan Christie menjadi pemain Indonesia yang menyumbang poin ketiga untuk keunggulan Tim Thomas Indonesia 3-0 saat melawan Tim Inggris, Sabtu 27 April 2024.

Jonatan yang dipercaya sebagai tunggal kedua berhadapan dengan tunggal putra Inggris, Nadeem Dalvi.

Sempat kesulitan menghadapi Nadeem di awal hingga pertengahan gim pertama, namun Jonatan berhasil menemukan pola permainannya dan berhasil mengalahkan Nadeem dalam pertarungan dua gim, 21-17, 21-12.

BACA JUGA:Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Kalahkan Lane/Vendy, Tim Thomas Indonesia Unggul 2-0

BACA JUGA:Thomas Cup 2024: Anthony Ginting Sumbang Poin Pertama, Tim Thomas Indonesia Unggul 1-0 Atas Inggris

Kemenangan Jonatan Christie ini membuat Tim Thomas Indonesia unggul sementara 3-0 atas Inggris.

Mengulas pertandingan, pada gim pertama, Jonatan begitu banyak melakukan kesalahan-kesalahan sendiri.

Tentu saja hal ini membuat pemain ranking 3 dunia itu harus tercecer dari lawannya.

BACA JUGA:Uber Cup 2024: Komang Sempurnakan Kemenangan Tim Uber Indonesia 5-0 Atas Hong Kong

BACA JUGA:Uber Cup 2024: Laga Ketat Rubber Game Meilysa/Rachel Sumbang Satu Poin, Tim Uber Indonesia Unggul 4-0

Bahkan hingga di interval gim pertama, Jojo -sapaan akrab Jonatan Christie- harus tertinggal 9-11 dari Nadeem.

Berbeda dengan pemain Inggris, dengan ranking 198 dunia yang dipegangnya tak membuat Nadeem menyerah begitu saja.

Dirinya memberikan pelawanan yang cukup berarti bagi Jonatan, sehingga tunggal putra Indonesia itu harus sedikit kesulitan untuk mengimbangi pola permainan Nadeem.

BACA JUGA:Uber Cup 2024: Ester Tambah Keunggulan Tim Uber Indonesia 3-0

Sumber: