Tim KIR SMAN Plus 2 Banyuasin III Raih 10 Besar
--
PANGKALAN BALAI, HARIANBANYUASIN.COM - Kelompok Ilmiah Remaja (KIR) SMAN 2 Banyuasin III Kabupaten Banyuasin kembali menorehkan prestasi.
Tim dari SMAN 2 Plus dikategorikan sebagai finalis sepuluh besar pada pada ajang Lomba Karya Ilmiah dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Fakultas Kimia Universitas Negeri Jakarta (Unja).
LKIR Gebyar Kimia. Kimia Nikel 2023 merupakan ajang inovasi dan kreasi remaja dalam menerapkan pembelajaran berbasis sins teknologi, teknik dan kimia.
Tujuannya, untuk mengajak peserta didik Sekolah Menengah atas/ Kejuruan/ Madrasah Aliyah untuk mengeksplor potensi dan kreativitas dalam menyediakan solusi yang tepat dalam lomba tersebut.
Kepala SMAN 2 Plus Banyuasin Drs. Yusrizal MPd sangat mengapresiasi tim siswa yang sudah menorehkan prestasi. Sehingga nantinya dapat meraih tiga besar atau juara pertama.
"Kita doakan semoga tim kita meraih hasil yang terbaik. Sehingga membawa nama baik sekolah di tingkat nasional.*
Sumber: