Cerita Dibalik Penamaan Desa Pelajau Ilir, Simak Penjelasannya
--
Karena belum difenitifnya desa tersebut pemerintah kabupaten ditinjau dari segi jumlah penduduk bahwa Desa Pelajau Ilir belum layak untuk menjadi desa.
Tetapi masyarakat tetap menolak dan ingin mempunyai pemerintahan sendiri atas perjuang seluruh kompenen desa maka pada tahun 1970 diakuilah Desa Pelajau Ilir desa defenitif mereka mulai membangun jalan, jalan satunya dibangun oleh M. Akif arah ke desa Rimba Alai.
Jalan yang satunya dibangun oleh Ismail dengan adanya jalan tersebut penduduk yang tinggal dihutan berangsur pindah dan membangun perkampungan yang mempunyai aturan membangun rumah di pinggir jalan.
Waktu demi waktu terus berjalan semua penduduk sudah pindah dari perkampungan Talang Badok atau Dusun Sritanding.
Talang Badok sekarang tinggal kenangan hanya menjadi kebun duku dan kebun durian yang merupakan hasil buah-buahan kebangangan Desa Pelajau Ilir.
Pada tahun 70-an Dusun Talang Bedok atau Dusun Sritanding resmi menjadi Desa Pelajau Ilir sampai dengan sekarang Dusun Sritanding menjadi Dusun 1 Desa Pelajau Ilir.*
Sumber: