Sebanyak 118 Sub UPZ Desa, Ikuti Bimtek Pengumpulan Zakat

Sebanyak 118 Sub UPZ Desa, Ikuti Bimtek Pengumpulan Zakat

--

SUNGSANG, harianbanyuasin.disway.id- Dihadiri langsung Ketua Baznas Kabupaten Banyuasin, H.AH, Demiyati Mahasar, Plt Camat Banyuasin II, LendraSyah Putra SH.MM dan perwakilan dua Kecamatan lainya, sebanyak 118 peserta Sub Unit Pengumpul Zakat (UPZ) desa dan Kelurahan ikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) pengumpulan zakat.

 

Bertempat di gedung serbaguna Kecamatan Banyuasin II di Desa Sungsang I, kegiatan yang berlangsung pada Kamis (8/9/22) tersebut, diikuti peserta yang berasal dari tiga Kecamatan yakni Kecamatan Banyuasin II, Kecamatan Makarti Jaya dan Kecamatan Karang Agung Ilir.

 

Disampaikan Plt Camat Banyuasin II, Lendrasyah Putra dalam kegiatan itu mengatakan, dalam rangka bimbingan teknis sub-unit pengumpul zakat desa, kelurahan dan tingkat Kecamatan se-kabupaten Banyuasin, dia berpesan agar semua peserta dapat mengikuti acara tersebut dengan tertib dan teratur.

 

Dimana bila ada yang ingin ditanyakan sebagai peserta, bisa langsung bertanya kepada narasumber agar apa yang kita pelajari dalam Bimtek tersebut, dapat berguna untuk kita semua kedepannya, ujarnya.

 

"Untuk jumlah peserta dalam Bimtek ini diikuti sebanyak 118 peserta yang berasal, dari desa, kelurahan dan kecamatan dari 3 kecamatan yang ada yakni, Kecamatan Banyuasin II, Kecamatan Makarti Jaya dan Kecamatan Karang Agung Ilir,", ungkapnya. (ril)

Sumber: