Kembali Pimpin Desa Lubuk Lancang, Rusdi Tamrin Akan Lanjutkan Program-program Pro Rakyat
LUBUK LANCANG harianbanyuasin com Dipercaya masyarakat dan kembali terpilih selama dua periode berturut turut sebagai Kepala Desa Lubuk Lancang Kecamatan Suka Tapeh Rusdi Tamrin berjanji akan terus melanjutkan program program pembangunan yang pro masyarakatnya
Hal itu seperti disampaikan langsung Rusdi Tamrin Kepala Desa Lubuk Lancang masa bakti 2922 2028 usai resmi dilantik oleh Bupati Banyuasin H Askolani Jasi bersama 47 Kepala Desa dari 5 Kecamatan Banyuasin di halaman Kantor Kecamatan Suak Tapeh pada Sabtu 29 1 21 kemarin
Untuk program pembangunan kedepan itu saya akan tetap melanjutkan program program pro rakyat yang selama ini telah berjalan dan sempat terhambat karena covid 19 Adapun program program itu seperti pengaktifan kembali petugas kebersihan sampah di desa kemudian pembangunan dan perbaikan jalan desa baik yang sudah rusak ataupun pembangunan baru ungkap Rusdi Tamrin
Untuk jalan Desa yang di perbaiki itu seperti di Dusun 2 menuju Dusun 4 dan jalan menuju Tanjung Menara Kemudian pembangunan gedung PAUD dan Bantuan Tedmond bagi warga tidak mampu di Dusun Penjait sementara untuk program jangka panjang seperti kegiatan Karang Taruna dan sebagainya terang Kades Dua priode itu
Lanjutnya Untuk BUMDes Lubuk Lancang sendiri dengan bidang usaha penyewaan kursi dan perlengkapan tenda alhamdulillah sekarang sudah berhasil dengan Pendapatan Asli Desa PAD mencapai 70 juta pertahunnya ditambah PAD dari objek lelang sungai yang dimana nantinya hasil itu akan digunakan sebagai kegiatan sosial bantuan ke masjid dan yang lainnya
Rencananya untuk BUMDes sendiri akan dilakukan penambahan bidang usaha panggung hajatan mesin parut kelapa dan satu harga untuk lokasi pelelangan karet warga agar harga jual lebih tinggi sementara untuk peningkatan ekonomi kita akan mengikuti prioritas sesuai aturan yang ada dimana sudah ada sebesar 20 persen anggaran Dana Desa untuk ketahanan pangan kalau untuk di desa kami ada Kelompok Wanita Tani KWT tentu akan kita tingkatkan lagi ungkap suami Nurlia itu
Sementara untuk program pertanian sendiri saat ini di Desanya masih banyak terdapat lahan tidur untuk persawahan walaupun memang ada pertanian yang aktif dengan kondisi masih luas lahan yang belum tergarap pertanian itu akan dia upayakan semakin meningkat dan mencarikan solusi untuk pembukaan lahan tidur yang belum tergarap seperti beberapa tahun lalu dapat program serasi atau program cetak sawah tutupnya son
Sumber: